Dua Pria yang Foto Bugil di Gunung Gede Pangrango Minta Maaf

24 Oktober 2020, 17:33 WIB
Ilustrasi : Balai Besar TNGGP /Foto: Istimewa/

Literasi News - Dua pria yang mengaku sebagai orang yang ada dalam foto bugil di Alun-alun Suryakancana Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) Jawa Barat, akhirnya meminta maaf. Permintaan maaf terbuka keduanya disampaikan melalui video dan diunggah ke media sosial.

Dalam video berdurasi 2 menit 5 detik itu, dua pria itu memperkenalkan diri sebagai Eyi dan Bondan Ramadhani. Keduanya menyampaikan permohonan maaf kepada para pihak, khususnya untuk masyarakat Jawa Barat dan teman-teman pendaki Indonesia.

"Mohon maaf kepada yang kurang berkenan dan tidak menyukai postingan saya dan Eyi di Instagram pribadi milik kami, khususnya untuk masyarakat Jawa Barat dan juga teman-teman pendaki Indonesia," kata mereka dalam video di akun Instagram @prau_mountain, Sabtu 24 Oktober 2020.

Baca Juga: Polres Cianjur Gelar Pasukan Operasi Zebra Lodaya 2020, Ada Tujuh Prioritas Penindakan

Di video itu, keduanya juga mengklarifikasi terkait foto yang diunggah mereka ke media sosial. Foto tersebut merupakan bagian dari riset artistik keduanya yang mengusung tema fast fashion yang menuju kepada nudism.

"Dan nudism ini, kali ini tubuh sebagai ekspresi, manifestasi prima pure manusia. Juga imaji tubuh telanjang bisa digunakan sebagai protes advokasi," sebut Eyi.

Sehingga, menurut dia, dapat mengubah sudut pandang masyarakat atau orang-orang di sekitar. "Jadi, nudism yang dimaksud di sini, itu menyuarakan atau protes atau advokasi melalui tubuh yang biasanya disuarakan untuk hak-hak individu atau mungkin perjuangan gender, seperti itu," sambung Bondan.

Baca Juga: Dengar Info Kartu PUMR, Nelayan Cipatujah Dukung Iwan-Iip Jadi Bupati Tasikmalaya

Kendati begitu, mereka mengakui kesalahan atas ketidakcermatan dalam menempatkan dokumen riset tersebut dalam sosial media, khususnya Instagram, yang mungkin bisa disalahgunakan dan diinterpretasi ulang fotonya sehingga bisa berbeda konteksnya dari yang dimaksud.

"Di sini kami belajar dari kesalahan, sehingga mungkin ke depannya kita dapat lebih baik dan memilah apa yang harus kita posting, serta lebih bijak dalam memosting sesuatu yang mungkin akan menjadi tidak baik nantinya," tutur Bondan diamini Eyi.

"Sekali lagi kami memohon maaf untuk teman-teman dan masyarakat Jawa Barat juga teman-teman pendaki. Semoga permintaan maaf dan penjelasan kami di sini dapat diterima dengan baik. Terima kasih banyak," ucap keduanya.

Baca Juga: Ini Pesan Ketua DPW PKB untuk Perempuan Bangsa Jawa Barat

Diberitakan sebelumnya, unggahan foto dua orang pendaki yang berpose bugil di Alun-alun Suryakancana Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP), Jawa Barat menuai reaksi warganet. Ulah dua pria yang tak diketahui identitasnya itu dikecam publik, karena dinilai tidak pantas dan sangat melanggar norma kesopanan.

Menyikapi kelakuan oknum pendaki yang sedang viral ini, Kepala Balai Besar TNGGP Wahju Rudianto pun angkat suara. Ia menyesalkan perbuatan tersebut karena bertentangan dengan norma agama dan sosial.

"Dalam SOP pendakian, pendaki dilarang melakukan perbuatan yang melanggar kesopanan, perbuatan yang meresahkan, perbuatan tidak menyenangkan, perbuatan asusila atau perbuatan lain yang sejenis," tutur Wahju seperti dikutip dari rilis tertulis, Kamis 22 Oktober 2020.

Baca Juga: Didaulat Jadi Ketua Perempuan Bangsa, Yuningsih Siap Tingkatan Partisipasi Perempuan di Legislatif

Disebutkan, lokasi yang ada di foto tersebut diindikasikan di Alun-alun Suryakancana. "Lokasi tersebut dianggap sakral bagi masyarakat Jawa Barat, khususnya Cianjur," ujar dia.

Oleh karena itu, pihaknya meminta para pemilik akun media sosial yang telah mengunggah foto tak senonoh itu agar menghapusnya, dan kedua orang yang ada di foto tersebut meminta maaf secara terbuka kepada masyarakat Jawa Barat di media sosial bersangkutan.

"Langkah selanjutnya, kami akan berkoordinasi dengan pihak berwajib terhadap kemungkinan terjadinya pelanggaran peraturan perundangan terkait ITE dan atau pornografi," ucapnya.

Baca Juga: Sengit, Khabib vs Gaethje di UFC 254, Siapa yang Bakal Menang. Ini Jadwal Pertandingannya

Berdasarkan penelusuran di lini masa Instagram dan Twitter, beberapa akun yang sempat mengunggah foto tersebut memutuskan untuk “take down” dan menghapusnya.***

Editor: Hasbi

Tags

Terkini

Terpopuler