Karangan Bunga Ucapan Selamat Bemunculan Bagi Paslon Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin

- 11 Desember 2020, 19:08 WIB
Karangan bunga ucapan selamat bagi Paslon Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin mulai bermunculan halaman Pendopo Kabupaten Cianjur di Jalan Siliwangi, Pamoyanan, Cianjur.
Karangan bunga ucapan selamat bagi Paslon Herman Suherman-Tb Mulyana Syahrudin mulai bermunculan halaman Pendopo Kabupaten Cianjur di Jalan Siliwangi, Pamoyanan, Cianjur. /Literasi News/Nabiel Purwanda

"Kalau untuk membangun dan mengembangkan Cianjur, harus mengakomodir segala pemikiran dan potensi masyarakat. Jangan ada marjinalisasi politik di Kabupaten Cianjur. Itu yang akan menghambat pembangunan di Kabupaten Cianjur," jelasnya.

Baca Juga: Bila Tidak Puas dengan Hasil Rekapitulasi Pilkada, Paslon Silakan Tempuh Jalur Hukum

Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon Oting Zainal Mutaqien-Wawan Setiawan (OTW), Prasetyo Harsanto mengatakan, pihaknya secara legowo menerima hasil dari penghitungan cepat atau quick count dengan ketertinggalan yang jauh.

"Sambil menunggu perhitungan resmi KPU Cianjur, dengan legowo kita menerima hasil quick count. Tampaknya kita jauh tertinggal, memang kita akui bahwa pasangan BHS-M memang unggul dari kami," ujarnya.

Pras menambahkan, akan mengakui secara resmi setelah penetapan dan penghitungan dari KPU Cianjur diumumkan. "Kita secara resmi akan mengakui kemenangan pasangan BHS-M setelah penghitungan dari KPU. Kita pun mengucapkan terimakasih kepada berbagai pihak yang sudah melaksanakan pemilihan dengan menerapkan protokol kesehatan saat pemilihan di tengah pandemi Covid-19," tuturnya.

Baca Juga: 'Lathi' Weird Genius Raih Penghargaan Lagu Paling Banyak Dicari di Google 2020

Pihaknya akan melakukan pemulihan hubungan melalui rekonsiliasi dan menjadi oposisi yang sehat sebagai kontrol demokrasi di Kabupaten Cianjur.

"Selama bupati bisa mengeluarkan kebijakan untuk rakyat akan didukung penuh, tentunya dengan masukan dan kritikan. Kita mengutamakan kesejahteraan dan kepentingan masyarakat," tandasnya.

Selain itu, ucapan selamat juga datang dari Calon Bupati nomor urut empat, Lepi Ali Firmansyah.***

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah