Korban Banjir Bandang Sumedang Ditemukan Di Area Pesawahan, Jasadnya Telah Dievakuasi Tim SAR Gabungan

- 26 Maret 2021, 13:35 WIB
Korban Banjir Bandang Sumedang Ditemukan Di Area Pesawahan, Jasadnya Telah Dievakuasi Tim SAR Gabungan
Korban Banjir Bandang Sumedang Ditemukan Di Area Pesawahan, Jasadnya Telah Dievakuasi Tim SAR Gabungan /Dok. Basarnas/

Literasi News - Tim SAR gabungan berhasil menemukan dan langsung mengevakuasi Mamat Rahmat alias Wareng (40) korban banjir bandang di Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Jumat 26 Maret 2021.

Komandan Tim Rescue Kantor SAR Bandung, Idham Salasa mengatakan jasad korban ditemukan Tim SAR gabungan sekitar pukul 05.30 WIB di sekitar area pesawahan di desa tersebut.

"Satu korban berhasil ditemukan dan langsung di evakuasi ke RSUD Sumedang, dan rencananya akan diserahkan ke pihak keluarga untuk selanjutnya dimakamkan," kata Idham, kepada wartawan, Jumat.

Baca Juga: Buaya Muara Cikawung Panjang 2 Meter Ditangkap Warga Cidaun Cianjur

Idham mengungkapkan, korban merupakan satu dari dua orang yang terseret banjir bandang yang menerjang kawasan itu, Kamis 25 Mei 2021 sekitar pukul 16.30 WIB. Berdasarkan informasi saat kejadian korban bersama rekannya sedang bekerja.

"Hujan deras yang mengguyur kawasan itu menyebabkan banjir bandang. Terdapat dua korban, satu korban berhasil diselamatkan. Sementara satu korban lainnya ditemukan meninggal dunia," jelasnya.

Diungkapkan Idham, terputusnya akses jembatan akibat terjangan banjir bandang menjadi kendala dalam proses evakuasi korban.

Baca Juga: 12 Polda Memberlakukan Tilang Elektronik. Ini 10 Pelanggaran Lalu LIntas yang Jadi Sasaran TE

Baca Juga: Simak, Lima Tahapan Mekanisme Tilang Elektronik dan 10 Jenis Pelanggaran Bakal Kena Tilang

"Kesulitan yang ditemui tim yaitu akses untuk menuju lokasi harus melewati sungai, pesawahan serta jembatan terputus sehingga tim harus mengupayakan pembuatan akses tersendiri untuk menuju lokasi evakuasi," ujarnya.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x