Buaya Muara Cikawung Panjang 2 Meter Ditangkap Warga Cidaun Cianjur

- 26 Maret 2021, 13:04 WIB
Buaya di Muara Cikawung Panjang 2 Meter Ditangkap Warga Cidaun Cianjur
Buaya di Muara Cikawung Panjang 2 Meter Ditangkap Warga Cidaun Cianjur /Literasi News/Nabiel Purwanda/

Literasi News - Seekor buaya panjang 2 meter ditangkap warga di Muara Cikawung, Desa Karangwangi, Kecamatan Cidaun, Cianjur, Jawa Barat.

Kapolsek Cidaun AKP Sumardi mengatakan, buaya tersebut ditangkap oleh empat orang warga setempat, bernama Ucu (34), Agus (29), Amin (26) dan Rodi (19), Rabu 24 Maret 2021 malam.

"Ditangkap sejumlah warga yang sedang
mencari kerang di muara dan melihat penampakan buaya di atas permukaan air,” kata Sumardi, kepada wartawan, Jumat 26 Maret 2021.

Baca Juga: Simak, Lima Tahapan Mekanisme Tilang Elektronik dan 10 Jenis Pelanggaran Bakal Kena Tilang

Sumardi menyebut, ketika melihat buaya muncul di air, warga pun beramai-ramai menangkapnya dengan menggunakan jala ikan.

“Berhasil ditangkap dalam keadaan hidup, dan dievakuasi ke darat. Panjangnya sekira 2 meter,” ujarnya.

Selanjutnya, moncong buaya dilakban dan keempat kakinya diikat agar tidak membahayakan. “Saat ini, buaya itu sudah diserahkan ke pihak Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Gunung Simpang Bandung,” ucap Sumardi.

Baca Juga: Digelar Tatap Muka, Sidang Habib Rizieq Shihab Dijaga Ketat Ribuan Personel Keamanan

Sementara Kepala Desa Karangwangi Hasan mengimbau masyarakat untuk waspada dan berhati-hati saat beraktivitas di sekitar muara.
Pasalnya, dikhawatirkan masih ada buaya lain.

"Ini yang berhasil ditangkap sepertinya anak buaya, induknya pasti ada. Karena itu, warga agar hati-hati dan jangan sendirian,” kata Hasan.***

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x