Pencarian Korban Tenggelam di Pantai Jayanti Dilanjutkan, Tim SAR Susuri Pantai hingga Ke Laut

- 25 Januari 2021, 18:33 WIB
Tim SAR Gabungan terus melakukan pencarian korban tenggelam di Pantai Jayanti Cidaun Cianjur. Selain menyusuri pantai tim juga melakukan pencarian ke laut.
Tim SAR Gabungan terus melakukan pencarian korban tenggelam di Pantai Jayanti Cidaun Cianjur. Selain menyusuri pantai tim juga melakukan pencarian ke laut. /Nabiel Purwanda/Literasi News

Literasi News - Tim SAR gabungan kembali melanjutkan proses pencarian korban tenggelam akibat terseret ombak di Pantai Jayanti, Cidaun, Cianjur, Jawa Barat, Senin 25 Januari 2021.

Dalam proses pencarian hari kedua itu, tim SAR yang terdiri dari SAR Bandung, Polair Polres Cianjur, BPBD dan Damkar Cianjur, TNI serta masyarakat setempat dibagi menjadi empat tim.

Langkah itu dilakukan untuk lebih memudahkan dalam proses pencarian korban, Rustana Satriaji (23) warga Kampung Benuk, Desa Limbangansari, Kecamatan/ Kabupaten Cianjur yang hilang terseret ombak, Minggu 24 Januari 2021 pukul 07.46 WIB.

Baca Juga: Saking Kerasnya, Dentuman yang Diduga dari Meteor Jatuh di Bali Getarkan Seismograf 1,1 Magnitudo

Kasatpolair Polres Cianjur, AKP M Fallahudin, mengungkapkan proses pencarian hari kedua korban tenggelam dilakukan dengan beberapa metode, di antaranya melalui laut, menyusuri pantai, dan menyusur seputaran lokasi korban kali pertama terseret ombak.

"Hari kedua ini kami melibatkan puluhan personel SAR gabungan. Selain proses pencarian hingga ke tengah laut, kami juga menyusur area pantai," kata Fallahudin, kepada wartawan, Senin.

Fallahudin mengungkapkan, hingga siang menjelang sore proses pencarian masih belum mendapatkan tanda-tanda korban diketemukan.

Baca Juga: Heboh Dentuman Misterius di Bali, Lapan: Diduga Sumbernya dari Meteor Jatuh

"Mudah-mudahan saja segera diketemukan, kami bersama personel SAR lainnya berupaya maksimal dalam proses pencarian ini," ujarnya.

Sebelumnya, Rustana Satriaji (23) warga Kampung Benuk, Desa Limbangansari, Kecamatan/Kabupaten Cianjur dilaporkan hilang terseret ombak di Pantai Jayanti.

Berdasarkan informasi kejadian itu berawal saat korban bersama rekan-rekannya berenang di kawasan Dermaga Pelabuhan Jayanti, diduga datang gelombang tinggi hingga menyeret korban dan hilang.

Baca Juga: Delapan Kali Bencana Hidrometeorologi Melanda Cianjur di Bulan Januari 2021

Kapolsek Cidaun, AKP Sumardi, mengatakan korban bersama rekan-rekannya berwisata ke Pantai Jayanti, Cidaun untuk mengisi libur akhir pekan.

"Keterangan saksi sekaligus rekan korban. Mereka tiba di Pantai Jayanti, Minggu dini hari. Kemudian pagi harinya korban berenang di seputaran Dermaga Pantai Jayanti, hingga akhirnya terseret ombak," katanya.***

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x