Setelah Dirawat Intesif 12 Hari, Korban Kebakaran Pertamina Balongan Indramayu Meninggal Dunia

10 April 2021, 11:54 WIB
Kebakaran yang terjadi di Kilang Minyak Balongan RU VI Pertamina di Indramayu. /ANTARA FOTO/Dedhez Anggara.

Literasi News - Setelah mendapatkan perawatan intensif selama 12 hari satu orang pasien yang mengalami luka bakar akibat kebakaran Kilang Minyak Pertamina Balongan Indramayu meninggal dunia.

Pasca peristiwa nahas kebakaran Kilang Minyak Pertamina Balongan Indramayu korban berinisial IA itu langsung dilarikan ke rumah sakit Indramayu.

Namun karena kondisi luka yang IA cukup parah kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Pertamina Pusat RSPP Jakarta agar mendapatkan perawatan intesif oleh dokter spesialis.

Baca Juga: Kembali, DPW PKB Jabar Gelar Gerakan Food Bank Solusi Kebangkitkan Ekonomi di Massa Pandemi

Baca Juga: Kodim 0608 Cianjur Bersama ACT Bagikan Paket Sembako Kepada Masyarakat Kurang Mampu

Berita duka tersebut disampaikan General Manager Kilang Balongan Hendri Agustian melalui pesan tertulis yang diterima di Indramayu, Sabtu, 10 April 2021.

"Korban menjalani perawatan maksimal di Burn Unit RSPP Jakarta selama 12 hari," kata Hendri Agustian dikutip Literasinews.com dari Antara.

Kendati sudah mendapatkan perawatan yang maksimal nyawa IA tidak dapat tertolong, korban meninggal pada Jum'at malam.

Baca Juga: Tersangka Pembunuh Ayah Kandung Segera Diperiksa Kejiwaannya

"Korban berinisial IA (17) meninggal dunia pada Jumat (9/4) pukul 22.49 WIB," paparnya.

Hendri mengatakan pihaknya mengucapakan berbela sungkawa sedalam-dalam atas meninggalnya korban.

Ia juga berjanji pihaknya akan bertanggungjawab untuk memberikan penanganan terbaik selanjutnya bagi almarhum dan keluarga yang ditinggalkan.

Baca Juga: Pertunjukan Permainan Tradisional Virtual Jabar Bergerak Cetak Rekor Muri, Diikuti 35.483 Partisipan

"Mewakili Pertamina, saya menyampaikan rasa duka terdalam atas kepergian almarhum. Kami memohon maaf, karena ikhtiar yang dilakukan tidak dapat menyelamatkan almarhum," ungkapnya.

Untuk diketahui korban meninggal IA merupakan warga Desa Junti, Kabupaten Indramayu, yang pada saat terjadi insiden kebakaran empat tangki Kilang Pertamina Balongan tengah melintasi lokasi.***

Editor: Zaenal Mutaqin

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler