Sehari Lagi, Penyekatan dengan Aturan Ganjil Genap Kota Bogor Hari ini Minggu 14 Februari Masih Dilaksanakan

- 14 Februari 2021, 08:56 WIB
Sejumlah kendaraan roda empat melaju di bawah layar elektronik yang mengumumkan pemberlakuan ganjil-genap di tol Jagorawi, Kota Bogor, Jawa Barat. Hari ini, Minggu 14 Februari 2021 ganjil genap masih dilaksanakan..
Sejumlah kendaraan roda empat melaju di bawah layar elektronik yang mengumumkan pemberlakuan ganjil-genap di tol Jagorawi, Kota Bogor, Jawa Barat. Hari ini, Minggu 14 Februari 2021 ganjil genap masih dilaksanakan.. /Antara Foto/Arif Firmansyah/ARIF FIRMANSYAH

Hasil kajian tersebut, kata dia, akan dibahas dalam rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bogor, untuk memutuskan, apakah pada pekan depan masih akan melanjutkan kebijakan ganjil-genap untuk menekan penularan Covid-19.

Baca Juga: Mendikbud: Rekrutmen 1 Juta Guru PPPK 2021 Tidak Ada Batasan Usia. Ini Penjelasannya

"Penyekatan kendaraan masuk ke Kota Bogor pada akhir pekan berjalan maksimal. Kendaraan yang masuk ke Kota Bogor landai," kata Bima Arya menjawab pertanyaan wartawan di Balai Kota Bogor, Sabtu kemarin.

Bima menilai, pelaksanaan aturan ganjil genap bagi kendaraan bermotor di Kota Bogor yang diterapkan pada akhir pekan lalu dan akhir pekan ini memberikan dampak cukup signifikan pada penurunan jumlah kendaraan bermotor ke Kota Bogor pada akhir pekan.

"Pada akhir pekan lalu dan akhir pekan ini kendaraan ke Kota Bogor melandai, sehingga kemungkinan ganjil-genap dilanjutkan," katanya.

Baca Juga: Samsat Keliling Indramayu Hari Ini, Minggu 14 Februari 2021, Ada di 2 Tempat

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Pornomo Condro, yang saat itu bersama Bima Arya, menambahkan, kebijakan ganjil-genap bagi kendaraan bermotor ini memberikan dampak cukup signifikan bagi penurunan penularan Covid-19 di Kota Bogor.

Jika mencermati data Covid-19 pada Dinas Kesehatan Kota Bogor, kata dia, ada penurunan penularan Covid-19 dalam tiga hari terakhir.

Berdasarkan data harian penanganan Covid-19 pada Dinas Kesehatan Kota Bogor, pada tiga hari terakhir yakni, Rabu 10 Februari ada 165 kasus, Kamis turun menjadi 150 kasus positif, dan Jumat turun lagi menjadi 129 kasus positif.

Baca Juga: Pasien Positif Covid-19 Terus Bertambah. Sabtu 13 Februari 2021, DKI Tertinggi Disusul Jawa Barat

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x