Dua Jenazah Korban Kecelakaan Bus Masuk Jurang di Wado Sumedang Masih Ada Di RSUD Sumedang

- 11 Maret 2021, 17:51 WIB
Ilustrasi. Dua Jenazah Korban Kecelakaan Bus Masuk Jurang di Wado Sumedang Masih Ada Di RSUD Sumedang
Ilustrasi. Dua Jenazah Korban Kecelakaan Bus Masuk Jurang di Wado Sumedang Masih Ada Di RSUD Sumedang /Instagram@pemkabsubang

Kepala SAR Bandung, Deden Ridwansah, mengatakan tim SAR gabungan masih melakukan pemantauan dan evakuasi di lokasi kejadian.

Baca Juga: Proses Evakuasi Penumpang Bus Masuk Jurang di Wado Sumedang Telah Selesai. Korban Jiwa 27 Orang dan 39 Selamat

Bahkan lanjut Deden, jajarannya akan menerjunkan alat berat jenis crane untuk mengangkat badan bus yang terjun ke dalam jurang itu.

"Untuk memastikan tidak ada lagi korban yang terjepit badan bus, kami akan terjunkan alat berat (crane)," kata Deden dalam rilis yang diterima wartawan, Kamis.

Deden menyebutkan, proses evakuasi Korban masih terus dilakukan bersama tim SAR gabungan yang terdiri dari Kantor SAR Bandung, Polres Sumedang, Dishub Sumedang, Polsek Wado, BPBD Sumedang, Dirjen Hubdat, Pemadam kab. Sumedang, PMI Sumedang dan Salpol PP kab. Sumedang.

Baca Juga: Pemkab Subang Akan Tanggung Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Bus Masuk Jurang di Wado Sumedang

"Korban yang berhasil di evakuasi pagi tadi sekitar pukul 07.40 WIB berjenis kelamin laki-laki dalam keadaan meninggal dunia, yang sebelumnya terjepit badan bis. Selanjutnya korban di bawa ke RSUD Sumedang," kata Deden.***

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x