Penyekatan Ganjil Genap di Kota Bogor Kemungkinan Bakal Dilanjutkan Pekan Depan

- 14 Februari 2021, 11:04 WIB
Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan kebijakan penyekatan kendaraan dengan menerapkan ganjil genap di Kota Bogor kemungkinan bakal dilanjutkan.
Wali Kota Bogor Bima Arya mengatakan kebijakan penyekatan kendaraan dengan menerapkan ganjil genap di Kota Bogor kemungkinan bakal dilanjutkan. /Tangkapan Layar Youtube

Jika mencermati data Covid-19 pada Dinas Kesehatan Kota Bogor, kata dia, ada penurunan penularan Covid-19 dalam tiga hari terakhir.

Baca Juga: Saksikan Radha Krishna dan Uttaran, Berikut Jadwal ANTV Hari Ini Minggu, 14 Februari 2021

Berdasarkan data harian penanganan Covid-19 pada Dinas Kesehatan Kota Bogor, pada tiga hari terakhir yakni, Rabu 10 Februari ada 165 kasus, Kamis turun menjadi 150 kasus positif, dan Jumat turun lagi menjadi 129 kasus positif.

Sedangkan, pada pekan sebelumnya, angka penularan Covid-19 di Kota Bogor, pada Rabu 3 Februari ada 168 kasus positif, pada Kamis ada 165 kasus positif, dan Jumat 176 kasus positif. Puncaknya, Sabtu ada 187 kasus positif, dan mulai menurun menjadi 178 kasus positif pada Minggu 7 Februari.***

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x