Kenang Sosok Almarhum Nirwan, Ketua Komisi X: 'Energi Gerakan Literasinya Besar, Harus Kita Lanjutkan'

- 8 Agustus 2023, 12:54 WIB
Nirwan Ahmad Arsuka.
Nirwan Ahmad Arsuka. /Instagram @syaifulhooda

Literasi News - Pegiat literasi Nirwan Ahmad Arsuka meninggal dunia di usia 55 tahun di Jakarta, kepergian penggagas Pustaka Bergerak Indonesia itu membuat keluaraga dan sahabat-sahabatnya termasuk Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda merasa kehilangan.

Dalam unggahan Instagramnya, Syaiful Huda di akun @syaifulhooda mengenang almarhum Nirwan adalah sosok yang membawa semangat meningkatkan gerakan literasi ke pelosok negeri. Intensnya aktivitas bersama Nirwan dalam tiga tahun terakhir membuat ia merasa kehilangan.

"Selamat jalan mas Nirwan,
3 tahun terakhir saya berinteraksi lumayan intens dengan mas Nirwan, untuk mendiskusikan dan mematangkan agenda Gerakan literasi ke pelosok negeri," tulis Huda seperti dilihat Selasa, 8 Agustus 2023.

Baca Juga: Ruben Onsu Berambisi Rebut Rekor Omzet di Shopee Live pada Puncak 8.8

"Ada julukan yang disematkan oleh mas Nirwan, untuk siapa pun yang berdedikasi dengan gerakan literasi sebagai 'Teman atau sahabat Seperjuangan'," sambung dia.

Huda menceritakan, dirinya menginisiasi 'Gerakan Literasi Parlemen' untuk membantu dan mengumpulkan donasi buku dari anggota DPR RI, DPRD Provinsi, dan dprd kabupaten kota seindonesia yg berjumlah lebih dari 18.000 orang.

"Kalau setiap bulan para anggota DPR RI dan DPRD daerah ini mendonasi 3 sampai 5 buku saja, berapa banyak buku setiap bulan yang bisa kita sebar melalui komunitas PUSTAKA BERGERAK INDONESIA yg dibangun mas Nirwan?," jelas Huda.

Baca Juga: Sempurnakan Versi Terdahulu, Platform ARKAS 4 Hadir Lebih Praktis, Aman dan Nyaman

Politisi PKB ini apa yang telah diperjuangan Nirwan dalam gerakan literasi ini sangat berkontribusi mencetak kualitas SDM yang maju, karenanya harus dilanjutkan.

Halaman:

Editor: Abdul Rokib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x