Hari Ini, BMKG Prediksi Sebagian Kota Besar Akan Cerah

- 20 Januari 2022, 16:06 WIB
Logo BMKG
Logo BMKG /galamedianews.com

Literasi News - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi sebagian kota besar akan mengalami cuaca yang cerah, pada Kamis, 20 Januari 2022.

Kota besar yang diprediksi akan cerah oleh BMKG yaitu Banda Aceh.

Sedangkan kota yang diprediksi cerah berawan yaitu Bengkulu, Gorontalo, Jambi, Pekanbaru, Padang, dan Medan.

Baca Juga: Pemda Didorong Optimalkan Pengajuan Formasi Guru PPPK, Berikut Alasan Kemendikbud Ristek

Adapun prediksi BMKG terkait beberapa kota besar yang akan berawan yaitu Serang, Yogyakarta, Jakarta Pusat, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Jayapura, dan Palembang.

Kemudian untuk prediksi hujan ringan pada beberapa kota besar diantaranya Semarang, Pontianak, Banjarmasin, Samarinda, Tarakan, Ternate, Manokwari, Makassar, Kendari, dan Manado.

Selain itu, BMKG memperdiksi beberapa kota besar berikut akan mengalami hujan sedang yaitu Denpasar, Bandung, Surabaya, dan Mataram.

Baca Juga: Mobile Legends Rilis Hero Baru Yin, Begini Penjelasan Lengkap Skillnya

Selanjutnya, ada beberapa kota besar yang diprediksi akan mengalami hujan lebat diantaranya Mamuju, Kupang, dan Ambon.

Halaman:

Editor: Zaenal Mutaqin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah