Diskon Tiket KA Keberangkatan Semarang, Cilacap, Yogyakarta, & Solo, Hanya Sampai 6 Januari 2021

26 Desember 2020, 14:50 WIB
WARGA mencetak tiket kereta api di layanan check in mandiri di stasiun. Di masa liburan Nataru, PT KAI memberikan diskon harga tiket. /ANTARA/

Literasi News -  Pada musim liburan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, banyak dari masyarakat yang merencanakan untuk bepergian. Baik itu berwisata maupun menemui handai taulan.

Nah, bagi Anda yang berencana bepergian memanfaatkan transportasi umum kereta api, ada tawaran yang jangan dilewatkan. Soalnya, PT KAI memberikan diskon besar-besaran untuk harga tiket KA.

Sangat jarang ada promo harga tiket di masa peak season seperti ini. Oleh karena itu, segera booking tiket kereta dengan harga murah ini.

Baca Juga: Stasiun Penyedia Rapid Test Antigen Ditambah, Ini Daftarnya, Harga Tetap Rp105.000

Soalnya, diskon terbatas hanya untuk periode keberangkatan tanggal 20 Desember 2020 hingga 6 Januari 2021.

Untuk mendapatkan tiket murah ini, ada beberapa cara. Bisa melalui aplikasi KAI Acces, laman www.kai.id, atau kanal pemesanan resmi lainnya.

Tiket jurusan mana saja yang diskon? Ini daftar keberangkan dan harga yang telah didiskon untuk per trip.

Baca Juga: Apa Persyaratan Pergi Naik Kereta?Baca di Sini, Ada 8 yang Harus Dilakukan

1. Keberangkatan dari Semarang dan Tegal

- Argo Sindoro (eksekutif) Rp210.00
- Argo Muria (eksekutif) Rp210.000
- Tawang Jaya Premium (ekonomi) Rp90.000
- Argo Cheribon (eksekutif) Rp140.000
- Argo Cheribon (ekonomi) Rp100.000

2. Keberangkatan dari Cilacap, Purwokerto, & Kutoarjo

- Wijayakusuma (eksekutif) Rp310.000
- Wijayakusuma (ekonomi) Rp220.000
- Logawa (bisnis) Rp270.000
- Logawa (ekonomi) Rp155.000
- Sawunggalih (eksekutif) Rp200.000
- Sawunggalih (ekonomi) Rp130.000

Baca Juga: Syaratnya Gampang Sekali untuk Dapatkan Bantuan Modal Usaha Rp2,4 Juta dari Kemenkop UKM

3. Keberangkatan dari Yogyakarta dan Solo

Untuk kelas eksekutif
- Fajar Utama YK Rp240.000
- Senja Utama YK Rp240.000
- Senja Utama Solo Rp270.000
- Gajahwong Rp220.000
- Bogowonto Rp220.000
- Taksaka Rp240.000

Baca Juga: BSU Rp1,8 Juta untuk Guru Agama Khonghucu non PNS, Nama-namanya Cek di Sini

Untuk kelas ekonomi
- Fajar Utama YK Rp140.000
- Senja Utama YK Rp140.000
- Senja Utama Solo Rp180.000
- Gajahwong Rp110.000
- Bogowonto Rp110.000
- Progo Rp110.000

Jangan lupa, setelah membeli tiket, pastikan juga Anda membawa surat keterangan hasil negatif rapid test antigen. ***

Editor: Dipo Sasono

Sumber: PT KAI

Tags

Terkini

Terpopuler