Cakupan Layanan Air Bersih masih Rendah, Perumdam Tirta Mukti Cianjur Targetkan 5.000 Sambungan MBR

- 10 November 2020, 15:54 WIB
Direktur Utama Perumdam Tirta Mukti Kabupaten Cianjur, Budi Karyawan (kiri).
Direktur Utama Perumdam Tirta Mukti Kabupaten Cianjur, Budi Karyawan (kiri). /Literasi News/Angga

Perumdam Tirta Mukti Cianjur memiliki tiga sumber mata air alami. Masing-masing berada di Desa Cirumput, Kampung Selakawung Kecamatan Cugenang, dan Cilembang Desa Ciherang Kecamatan Pacet.

Baca Juga: Lagi Ramai Jadi Perbincangan, Penjaga Warung di Cianjur Mirip Anya Geraldine

Sebagai tambahan, Perumdam Tirta Mukti memiliki tiga sumur bor sebagai cadangan jika sewaktu-waktu terjadi kendala. Untuk layanan air bersih lainnya, memanfaatkan pengolahan menggunakan air permukaan.

"Saat ini kami terus memperbaiki jaringan-jaringan yang masih menggunakan pipa zaman dulu. Dari usia teknis, pipanya sudah sangat lama. Hampir 33 tahun belum diganti," terang Budi.

Budi menuturkan, sebagian besar pipa jaringan distribusi air di Kabupaten Cianjur masih menggunakan jenis Asebestos Cement Pipe (ACP) yang berbahan dasar asbes. Rata-rata jenis pipa ini terkendala pada sambungan yang cepat rusak.

Baca Juga: Horeee, BLT BPJS atau Subsidi Upah Gelombang 2 Rp1,2 Juta Sudah Cair, Silahkan Cek Rekeningnya

"Sekarang kami ganti dengan pipa jenis fiber glass dengan kondisi lebih kuat dan tahan lama. Sekarang ada 4-5 titik yang sedang diperbaiki. Kami mohon maaf apabila terjadi kendala distribusi karena setelah perbaikan itu butuh waktu 1-2 minggu agar kembali normal. Terutama untuk membuang udara di dalam pipa," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x