Deklarasi Dukungan PPBR: Gus Muhaimin Konsisten Perjuangkan Kesejahteraan Petani

- 7 Juli 2023, 13:30 WIB
Deklarasi Dukungan PPBR: Gus Muhaimin Konsisten Perjuangkan Kesejahteraan Petani.
Deklarasi Dukungan PPBR: Gus Muhaimin Konsisten Perjuangkan Kesejahteraan Petani. /PPBR

Literasi News - Paguyuban Petani Bogor Raya (PPBR) mendeklarasikan dukungan kepada Ketua Umum PKB Gus Muhaimin Iskandar agar maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Sosok Gus Muhaimin dinilai punya intergritas dalam memperjuangkan kaum tani.

PPBR memiliki jaringan di 40 kecamatan di seluruh wilayah kabupaten Bogor dan memiliki hubungan kemitraan dengan organisasi petani dari berbagai komoditas di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat

PPBR berharap agar Gus Muhaimin Iskandar melanjutkan perjuangannya untuk mewakili suara petani dan menjadikan pertanian sebagai prioritas nasional.

Baca Juga: Unik! Relawan di Kabupaten Tasikmalaya Deklarasi Gus Imin Presiden 2024 di Tengah Sawah

"Bersama dengan seluruh petani Indonesia, kami berkomitmen untuk bekerja sama dengan Gus Muhaimin Iskandar dalam mewujudkan visi dan misi yang berfokus pada kemajuan pertanian dan kesejahteraan petani," kata juru bicara PPBR Nanang Suryana di Kabupaten Bogor Jumat, 7 Juli 2023.

"Dengan keyakinan ini, kami menyampaikan dukungan dan harapan kami kepada Gus Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai calon presiden Indonesia," tegas Nanang.

PPBR merasa optimis bahwa kepemimpinan dan kebijakan yang diusung oleh Gus Muhaimin Iskandar akan membawa perubahan positif bagi petani dan pertanian Indonesia secara revolusioner.

Baca Juga: KPU Memastikan Pemilih yang Belum Memiliki KTP, Bisa Menggunakan Hak Pilihnya Menggunakan KK

"Gus Muhaimin Iskandar telah menunjukkan dedikasi dan konsistensi dalam memperjuangkan keadilan sosial dan kesejahteraan rakyat Indonesia," papar dia. Nanang Suryana.

Halaman:

Editor: Abdul Rokib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x