Trending di Twitter, Sunda Empire Jadi Sindiran Buat DPR RI yang Ketok Palu UU Cipta Kerja

- 6 Oktober 2020, 18:35 WIB
Tangkap layar cuitan netizen soal Sunda Empire. Sindir DPR RI yang dinilai tidak pro rakyat.
Tangkap layar cuitan netizen soal Sunda Empire. Sindir DPR RI yang dinilai tidak pro rakyat. /Atep AK/LIterasi News

Literasi News – Kekecewaan rakyat Indonesia atas disahkannya Omnibus Law UU Cipta Kerja diekspresikan melalui celotehan-celotehan di media sosial.

Di Twitter misalnya, selain dibanjiri hujatan terhadap DPR RI yang telah menyetujui pengesahan UU Cipta Kerja pada 5 Oktober 2020 lalu melalui beragam tagar, juga muncul tagar ‘nyeleneh’ yang juga mencerminkan ekspresi kekecewaan.

Adalah kata kunci Sunda Empire yang berisi sindiran-sindiran dari ribuan netizen bagi para anggota wakil rakyat di Gedung parlemen tersebut, lantaran UU Cipta Kerja dinilainya tidak berpihak ke rakyat.

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa Gabungan Sejumlah Perguruan Tinggi Unjuk Rasa di DPRD Jabar, Tolak UU Cipta Kerja

Sekjen Sunda Empire, Ki Ageng Rangga atau Rangga mendadak menjadi “idola” dalam kata kunci Sunda Empire tersebut. Dan tidak sedikit akun yang berceloteh ingin bergabung ke Sunda Empire Ketika mengetahui para wakil rakyatnya dinilai tidak berpihak ke rakyat.

Sampai Selasa sore, 6 Oktober, sudah tercatat sekitar 23ribu cuitan yang terlontar dan saling bersahutan.

Seperti pada akun Twitter milik @fameladias, dengan cuitannya: “Gabung Sunda Empire aja lebih waras dari DPR”

Juga akun milik Lukman Ichsanul Amal @Lukmanichsanul: “Sunda Empire sekarang lebih masuk akal”

Baca Juga: Beasiswa LPDP Dibuka Hari Ini, Simak Persyaratan Berikut Ini

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x