Virus Covid-19 Jenis Baru Asal Inggris B117 Sudah Masuk Indonesia, Satgas Ingatkan Jangan Terlena Vaksin

- 3 Maret 2021, 11:12 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. / /Pixabay

Literasi News - Pada Selasa, 2 Maret 2021 kemarin tepat satu tahun Presiden Jokowi mengumumkan adanya warga Indonesia pertama yang terkonfirmasi kasus positif Covid-19.

Dalam konferensi pers Presiden Jokowi di Istana Kepresiden itu menyatakan dua orang warga Depok Jawa Barat ibu dan anak positif Covid-19.

Namun, bertepatan dengan satu tahun pandemi Covid-19 di Indonesia itu justru datang kabar kurang mengenakan, dimana virus corona baru asal Inggris yang dikenal dengan sebutan mutasi B117 telah masuk ke Indonesia.

Diketahui bahwa dua orang telah terpapar virus mutasi B117 yang diumumkan pada hari kemarin.

Baca Juga: Catat, Aturan Ganjil Genap di Kota Bogor Dihentikan Sementara, Indikator Penanganan Covid-19 Dinilai Membaik

Berdasarkan informasi yang didapatkan bahwa virus corona asal Inggris mutasi B117 itu diketahui 70% penularannya lebih tinggi daripada varian sebelumnya.

Menanggapi hal itu, Satgas Penanganan Covid-19 akan terus melakukan monitoring dan evaluasi terkait ditemukannya strain virus baru Covid-19 mutasi B117 itu.

Menurut juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Profesor Wiku Adisasmito menegaskan bahwa pemerintah telah melakukan penjagaan di pintu masuk Indonesia dengan surveilans terhadap pelaku perjalanan internasional.

Baca Juga: Muhasabah Pagi : Manusia Diciptakan Allah SWT Sebagai Mahluk Paling Sempurna

Halaman:

Editor: Zaenal Mutaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x