Warga Keluhkan Kondisi Jalan Rusak Parah. Puluhan Tahun Tak Tersentuh Perbaikan Pemerintah

- 18 Desember 2020, 09:33 WIB
Kondisi jalan Kampung Jelegor, Desa Tanjungsari, Kecamatan Agrabinta, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat rusak parah.
Kondisi jalan Kampung Jelegor, Desa Tanjungsari, Kecamatan Agrabinta, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat rusak parah. /Literasi News/Nabiel Purwanda

Literasi News - Infrastruktur jalan di Kampung Jelegor, Desa Tanjungsari, Kecamatan Agrabinta, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat rusak parah. Kondisi itu dikeluhkan warga.

Jalan yang menjadi akses utama masyarakat untuk sampai di kota kecamatan itu sudah puluhan tahun tidak pernah tersentuh perbaikan dari pemerintah.

Untuk dapat memudahkan akses, masyarakat sekitar berinisiatif memasang papan kayu agar jalan dapat dilalui, terutama saat musim hujan.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini: Saksikan Dari Jendela SMP, Cinta Mulia Hingga Samudra Cinta

"Kondisi jalan memang sudah lama rusak, diperparah dengan terus diguyur hujan sehingga jalan jadinya sangat sulit dilalui. Karena becek dan berbatu," kata Kepala Desa Tanjungsari, Juanda, kepada wartawan, Jumat 18 Desember 2020.

Juanda menyebutkan, kondisi jalan di wilayah itu hampir seluruhnya dalam kondisi rusak parah dan sangat sulit dilalui apabila turun hujan. "Untuk kondisi jalan yang seperti itu memang hampir setiap wilayah di desa kami," ujarnya.

Juanda mengungkapkan, pihaknya berusaha untuk memperbaiki secara bertahap ruas jalan dengan mengandalkan dana desa.

Baca Juga: Sebagai Tauladan! Saksikan Kisah Para Nabi Di Trans 7, Berikut Jadwal Lengkap Trans 7 Hari Ini

"Pengerasan belum terealisasi semua, karena dana desa terbatas sedangkan panjang jalan di Desa Tanjungsari mulai dari poros desa sampai jalan lingkungan jaraknya cukup panjang," ujarnya.

Juanda berharap ada perhatian dari pemerintah daerah untuk segera melakukan perbaikan jalan di wilayah desanya.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x