Kecelakaan Melibatkan Dua Truk Tronton, dan Menabrak Warung di Jalan Raya Sukabumi Cianjur, Satu Tewas 3 Luka

24 September 2021, 12:59 WIB
Kecelakaan Melibatkan Dua Truk Tronton, dan Menabrak Warung di Jalan Raya Sukabumi Cianjur, Satu Orang Tewas 3 Lainnya Luka-luka /Literasi News/Nabiel Purwanda

Literasi News - Kecelakaan melibatkan dua truk tronton terjadi di Jalan Raya Sukabumi, Kampung Cipadang, Desa Bangbayang, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat 24 September 2021. Kejadian itu merenggut satu orang korban jiwa, dan tiga lainnya mengalami luka luka.

Satu orang yang merupakan pengendara truk tronton wing boks bernomor polisi (Nopol) B 9878 SYQ tewas di lokasi kejadian setelah terjepit kabin kendaraan.

Sementara tiga orang lainnya merupakan sopir truk tronton bernomor polisi B 9082 BEV dan penghuni warung yang ditabrak truk mengalami luka-luka.

Baca Juga: Sejarah dan Bingkai Twibbon Ucapan Selamat Hari Tani Nasional Pada Tanggal 24 September 2021

Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 03.00 WIB, berawal saat truk tronton wing boks bernomor polisi B 9082 BEV melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur. Truk tersebut menabrak bagian belakang truk tronton bernomor polisi B 9878 SYQ yang melaju searah.

Setelah terjadi tabrak belakang, truk langsung menabrak bangunan warung yang ada di kiri jalan. Di warung itu ada dua orang warga.

Kasatlantas Polres Cianjur, AKP Mangku Anom mengatakan satu orang tewas dalam kecelakaan itu, dan tiga orang mengalami luka-luka.

Baca Juga: Baru Rilis 1 Menit Yang Lalu Update Kode Redeem FF 24 September 2021, Ada Emote dan Gun Skin Gratis

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian, lanjut Anom, kecelakaan diduga akibat tidak berfungsinya rem truk, sehingga menabrak kendaraan yang ada didepannya. Kemudian menabrak bangunan warung.

"Korban tewas sopir truk bernopol B 9878 SYQ terjepit kabin kendaraan. Diduga akibat rem tidak berfungsi," kata Anom, kepada wartawan.

Anom mengungkapkan, jajarannya mengalami kesulitan dalam proses evakuasi korban dan kendaraan akibat minimnya peralatan.

Baca Juga: BRI Liga 1 Hari Ini Jumat 25 September 2021, Persija vs Persela, Persita vs Bali United Live Indosiar, Vidio

"Kita alami kesulitan saat evakuasi, karena minimnya alat berat. Khususnya alat untuk memotong kabin kendaraan, sehingga evakuasi membutuhkan waktu," jelasnya.

Anom meminta, pengendara agar berhati-hati dan waspada saat melintasi ruas Jalan Raya Sukabumi karena termasuk salah satu jalur rawan kecelakaan di Kabupaten Cianjur.

"Kita sudah melakukan sejumlah upaya antisipasi, di antaranya dengan membangun jalur penyelamatan. Serta rambu-rambu lalu lintas," tandasnya.***

Editor: Hasbi

Tags

Terkini

Terpopuler