Kemendikbud Buka Seleksi Guru PPPK, FHGBSN Minta Guru yang Puluhan Tahun Mengajar Tak Perlu Dites

- 16 November 2020, 15:11 WIB
Ilustrasi Guru Honorer
Ilustrasi Guru Honorer /Foto : dok.pikiran-rakyat.com/

 Literasi News - Rencana Kemendikbud untuk membuka pendaftaran sebagai guru PPPK bagi guru honorer dan guru eks THK II, disambut baik para guru non PNS. Program itu membuka harapan bagi para guru honorer dan eks THK II untuk mendapat penghasilan yang layak.

Hal itu diungkapkan Rizki Safari Rakhmat , seorang guru Non PNS yang mengajar di SMAN 9 Bandung. Rizki juga menjabat sebagai Sekjen Forum Guru Honorer Bersertifikasi Sekolah Negeri (FGHBSN Jawa Barat).

Baca Juga: Pemerintah Butuh 1 Juta Guru PPPK, Kesempatan Emas untuk Guru Honorer dan eks THK-II

"Kami, perwakilan guru bukan PNS mengapresiasi kemendikbud atas kebijakannya membuka seleksi PPPK di tahun 2021. Ini membuka harapan bagi kami mendapatkan setidaknya penghasilan yang layak demi status kepegawaian dan kesejahteraan guru lebih baik ke depannya," katanya, pada Senin, 16 November 2020.

Dia menuturkan, saat ada pembukaan CPNS untuk guru, banyak guru non PNS yang tidak bisa mendaftar CPNS karena sudah lewat batas usia lebih dari 35 tahun.

"Maka, satu satunya harapan kami ialah PPPK ini. Semua guru bisa ikut seleksi tersebut," katanya.

Baca Juga: Kemendikbud Alokasikan Rp3,6 Triliun Lebih untuk Bantuan Subsidi Upah, PNS Gigit Jari

Rizki juga meminta pemerintah memperhatikan bagi guru honorer yang sudah mengabdi puluhan tahun. "Kalau bisa, mereka-mereka ini bisa diangkat PPPK tanpa tes," tuturnya.

Selain itu, formasi PPPK yang diajukan oleh setiap daerah, harus representatif. "Disesuaikan dengan kebutuhan guru dari setiap sekolah," katanya.

Terkait seleksi PPPK yang pendaftarannya dibuka thaun 2021, kata Rizki, sebaiknya ada informasi lebih lanjut tentang teknis rekrutmen PPPK. Seperti jangka waktu dari pendaftaran, jadwal tes, dan penetapan sebagai proses rekrutmen PPPK.

Halaman:

Editor: Dipo Sasono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x