Innalillahi, Kasus Positif Covid-19 Tembus 1 Juta, Lonjakannya Luar Biasa

- 26 Januari 2021, 20:45 WIB
Update jumlah kasus terpapar Covid-19 per 26 Januari 2021
Update jumlah kasus terpapar Covid-19 per 26 Januari 2021 /Dok. covid19.go.id/

Literasi News - Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan menyatakan kasus pasien yang terinfeksi Covid1-19 di Indonesia telah menembus angka 1juta jiwa dengan tambahan 13.094 kasus terbaru pada hari Selasa 26 Januari 2021.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin dalam keterangan persnya di Kantor Presiden mengatakan, total keseluruhan pasien terinfeksi Covid-19 secara terperinci mencapai 1.012.350 yang terkonfirmasi positif, 820.356 yang sembuh, dan 28.468 yang meninggal dunia.

Sehingga jumlah pasien yang masih positif Covid-19 dan menjalani perawatan sebanyak 163.526 orang.

Baca Juga: Sesar Cileunyi-Tanjungsari di Ujung Timur Cekungan Bandung Simpan Potensi Gempa 6,3 Magnitudo

Budi mengatakan, seusai kasus Covid-19 terkonfirmasi menembus angka satu juta orang maka ada dua hal yang harus dilakukan bersama-sama dengan ekstra kerja keras. Hal pertama, kata Budi, mengurangi laju penularan virus dengan terus disiplin menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

"Ini sangat susah dan ini tidak bisa dilakukan seorang diri oleh pemerintah tanpa bersama rakyat dan seluruh komponen bangsa untuk membangun gerakan disiplin ini," kata Budi dalam keterangan persnya yang disiarkan di kanal Youtube Sekretarian Presiden, Selasa 26 Januari 2021.

Sedangkan hal kedua yang harus dilakukan bersama-sama dengan ekstra kerja keras yaitu melakukan tes, penelurusan kontak (tracing), dan isolasi mandiri.

Baca Juga: Brand Lokal Favorit Masyarakat Kini Hadir Jadi Merchant Baru ShopeePay

Menurutnya, tanggung jawab atas hal kedua ini terletak di pundak Kementerian Kesehatan untuk memastikan ketiganya berjalan termasuk menyiapkan tempat isolasi yang nyaman agar pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 bisa sembuh tanpa menulari orang lain.

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan

Sumber: Covid-19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x