Wagub Jabar: Takut Nangis Saat Disuntik Vaksin, Besok Saya akan Didampingi Kang Emil

- 13 Januari 2021, 19:31 WIB
Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Rhuzanul Ulum akan menjadi orang pertama di Jawa Barat, yang disuntik vaksin Covid-19. Penyuntukan akan dilakukan di RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung pada Kamis 14 Januari 2021.
Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Rhuzanul Ulum akan menjadi orang pertama di Jawa Barat, yang disuntik vaksin Covid-19. Penyuntukan akan dilakukan di RSUP dr. Hasan Sadikin Bandung pada Kamis 14 Januari 2021. /Dok: Humas Jabar/

“Saya senang divaksin didampingi oleh Pak Gubernur. Itu menunjukkan kedekatan kami, kebersamaan kami. Sampai ada canda seperti itu dan juga beliau akan hadir sebagai bentuk kebersamaan,” tambahnya.

Uu pun menegaskan bahwa dirinya tidak merasa takut sama sekali menghadapi vaksinasi tersebut. Apalagi, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) sudah mengeluarkan izin penggunaan darurat atau Emergency Use Authorization (EUA).

Baca Juga: Mobilitas Tinggi Jadi Alasan Risa Saraswati Bersedia Disuntik Vaksin Covid-19

Demikian pula dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang sudah mengeluarkan fatwa vaksin COVID-19 halal dan suci.

“Saya tidak ada rasa ketakutan, teu was-was teu mang-mang dan tidak bimbang,” katanya.

Kang Uu berharap masyarakat untuk turut menyukseskan vaksinasi COVID-19 dan tidak terpengaruh oleh berita bohong atau hoaks yang beredar di media sosial maupun aplikasi percakapan.

 

“Harapan kami masyarakat tidak ragu, pejabat saja divaksin kenapa masyarakat tidak. Yang bagi mereka yang suka menakut-nakuti, tolong hentikan. Ingat tidak ada keputusan pemerintah untuk menyengsarakan rakyat,” ucapnya.***

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah