Setelah Dites swab, Puluhan Orang yang Kontak dengan Gubernur Anies dan Wagub Patria, Positif Covid

- 3 Desember 2020, 10:04 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terkonfirmasi positif COVID-19.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, terkonfirmasi positif COVID-19. /ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

"Hasilnya selama periode tracing pada Selasa 1 Desember 2020 dari kontak erat Gubernur Anies Baswedan adalah lima orang positif COVID-19, 111 orang negatif, dan 42 orang lainnya masih menunggu hasil," kata Widyastuti dikutip dari ANTARA, Kamis, 3 Desember 2020.

"Sedangkan dari 279 kontak erat Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria selama periode tracing 28 November - 1 Desember 2020, hasilnya 19 orang positif, 185 negatif, dan 75 orang lainnya masih menunggu hasil," lanjut Widyastuti.

Baca Juga: Barcelona dan Juventus Sama sama Menang Telak, Taklukkan Lawannya Tiga Gol Tanpa Balas

Dia menjelaskan, mereka yang dikonfirmasi positif tertular virus COVID-19 akan menjalani isolasi secara mandiri atau dirawat di fasilitas kesehatan milik pemerintah sesuai dengan tingkatan gejala yang mereka alami masing-masing.

Meski demikian, Widyastuti menegaskan bahwa mereka yang terkonfirmasi positif dari hasil pelacakan kontak tersebut bukan berarti tertular dari Anies Baswedan ataupun Ahmad Riza Patria.

Sebab saat ini belum ditemukan kasus positif di antara mereka yang berinteraksi langsung dengan Anies Baswedan baik dari kalangan keluarga maupun tim kerja setelah dia dinyatakan tertular COVID-19.

Baca Juga: Alhamdulillah, Baru Kali Ini Kawasan Bodebek Zona Oranye Covid-19. Sebelumnya Lebih Parah

"Mereka yang dikonfirmasi positif sedang dalam proses penulusuran lebih lanjut. Beberapa kasus ditemukan bahwa periode penularan terjadi sebelum berinteraksi dengan Gubernur Anies Baswedan dan merupakan dari klaster keluarganya masing-masing. Kami mendata ada klaster yang terpisah dari lingkungan Gubernur dan Wakil Gubernur," pungkas Widyastuti.***

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x