Wow, Elon Musk Mau Bikin Landasan Roket SpaceX di Indonesia Timur

- 25 Februari 2021, 15:30 WIB
Roket Falcon SpaceX saat meluncur dari Kennedy Space Center di Cape Canaveral, Florida, beberapa waktu lalu. Elon Musk pemilik SpaceX berminat membangun landasan roket di Indonesia timur. *
Roket Falcon SpaceX saat meluncur dari Kennedy Space Center di Cape Canaveral, Florida, beberapa waktu lalu. Elon Musk pemilik SpaceX berminat membangun landasan roket di Indonesia timur. * /positivelyosceola.com/

Literasi News - Elon Musk sepertinya makin tertarik untuk terus berinvestasi di Indonesia. Miliarder asal Amerika Serikat ini, sebelumnya santer diberitakan akan mendirikan pabrik baterai di kawasan industru Batang, Jawa Tengah.

Baterai tersebut untuk pemasok energi bagi mobil-mobil listrik Tesla. Tesla adalah mobil listrik besutan Elon Musk yang kini makin menguasai pasar kendaraan ramah lingkungan.

Kini, Elon Musk bikin kejutan lagi. Kabarnya, Elon Musk berminat untuk mendirikan landasan roket SpaceX miliknya. Ya, selain mobil listrik, Elon Musk juga punya bidang usaha dalam hal antariksa yaitu SpaceX.

Baca Juga: Kunjungi Lokasi Banjir Bekasi, Anggota DPRD Jawa Barat M. Faizin Minta Pemerintah untuk Segera Ditangani

Rencana Elon Musk membangun landasaran roket SpaceX di Indonesia itu dilontarkan oleh Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia.

Menurut Bahlil, memang terdapat peluang bahwa Indonesia menjadi tempat bagi peluncuran roket SpaceX milik Elon Musk.

"Kalau ditanya di mana, itu memang potensinya di wilayah Timur. Lokasi tepatnya di mana belum bisa kami sampaikan ya," kata Bahlil, Kamis (25/2/2021), seperti dikutip dari pmjnews.com.

Baca Juga: Tambang Emas Ilegal Desa Burangga Parigi Mautong Longsor, 23 Penambang Tertimbun

Dia menuturkan, hingga saat ini, pemerintah Indonesia masih bernegosiasi dengan investor asal Amerika Serikat tersebut.

Halaman:

Editor: Dipo Sasono

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah