Ratusan Personil Polres Cianjur Diterjunkan untuk Pengamanan Paskah 2022 di Sejumlah Gereja

16 April 2022, 20:01 WIB
Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan: Ratusan Personil Polres Cianjur Diterjunkan untuk Pengamanan Paskah 2022 di Sejumlah Gereja /Literasi News/Nabiel Purwanda

Literasi News - Sebanyak 117 personil Polres Cianjur, Jawa Barat diterjunkan dalam pengamanan perayaan Paskah 2022 di sejumlah gereja di wilayah itu.

Kapolres Cianjur AKBP Doni Hermawan mengatakan ratusan personil kepolisian itu di sebar di sejumlah gereja untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristen yang melakukan ibadah.

"Ratusan personil ini disiagakan hingga Minggu 17 April 2022 di sejumlah gereja di dalam kota Cianjur. Kita ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristen dalam melaksanakan ibadah," kata Doni, kepada wartawan, Jumat 15 April 2022.

Baca Juga: Download Twibbon Hari Raya Paskah 2022, Cocok di Bagikan di Media Sosial

Sejumlah gereja yang mendapatkan pengamanan, kata Doni, di antaranya Gereja Katolik St Petrus, Gereja Kristen Pasundan dan Gereja Kristen Indonesia.

"Untuk personil kita sudah bagi rekayasa pengamanan di mana ada beberapa titik-titik, seperti di sepanjang jalan Hos Cokroaminoto, karena ada dua gereja di jalan tersebut, lalu di jalan Siliwangi terdapat Gereja St Petrus" jelasnya.

Selain itu, Doni mengatakan di dalam gereja pihaknya sudah melakukan sterilisasi yang dilakukan pagi dan sore hari.

Baca Juga: Jadwal Tayang Pretty Little Liars Season 2 Episode 1 - Tamat di Viu

"Kita juga siapkan personil di dalam kawasan Gereja, selain pemantauan dan pengamanan vaksinasi. Kita tidak ingin ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi," katanya.

Selain pengamanan, lanjut Doni, jajarannya juga memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 bagi jemaat yang melaksanakan ibadah.

"Kita juga memberikan vaksinasi bagi umat Kristen yang mau vaksin, baik sebelum menjalani ibadah maupun sesudah ibadah," tandasnya.

Sementara itu, ratusan umat Kristen di Gereja Kristen Pasundan, Jalan Mangunsarkoro, Cianjur menjalani ibadah Jumat Agung dengan khidmat.

Baca Juga: Keutamaan Shalat Tarawih di Malam ke 15 Bulan Ramadhan

Dalam pelaksanaan ibadah, jemaat sebelumnya menjalani screening data jemaat, dan protokol kesehatan, seperti cek suhu tubuh, serta penggunaan hand sanitizer, dan masker.

"Sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, PPKM level 1 pemerintah memberikan kelonggaran, dari yang biasanya ada pembatasan kapasitas, hari ini 400 umat Kristen bisa ibadah dengan khidmat," ujar Pendeta Jemaat Gereja, O Tambunan.

Menurutnya, selain adanya peningkatan jumlah Jamaat, rasa kepedulian dan pengamanan dari pemerintah dan kepolisian kepada umat Kristen yang sedang menjalankan ibadah menjadi lebih khidmat.

Baca Juga: Download MP3 Lagu Jawab Cinta - dUA, OST Wedding Agreement The Series

"Selain adanya pelonggaran dari pemerintah, kami juga dapat pengamanan dari pihak kepolisian yang sudah hampir tiga tahun tidak pernah lagi kami rasakan kondisi ibadah khidmat dengan jemaat yg cukup banyak," pungkasnya.***

Editor: Hasbi

Tags

Terkini

Terpopuler