Elon Musk Berdialog Dengan Mahasiswa Indonesia Secara Virtual Dalam Momen G20, Ini Pesannya

- 14 November 2022, 13:10 WIB
CEO Tesla Motors Elon Musk berdialog dengan 400 mahasiswa se-Indonesia dalam acara
CEO Tesla Motors Elon Musk berdialog dengan 400 mahasiswa se-Indonesia dalam acara /Kemendikbudristek/

Literasi News - CEO Tesla Motors Elon Musk berdialog dengan 400 mahasiswa se-Indonesia dalam acara "Intergenerational Dialogue for Our Emerging Future".

Elon Musk hadir langsung dalam kegiatan tersebut secara virtual. Dialog juga dihadiri Mendikbudristek Nadiem Makarim.

Acara yang diikuti Elon Musk dan Mendikbudristek ini merupakan kolaborasi antara Tri Hita Karana (THK) Future Knowledge Summit dan Festival Kampus Merdeka (FKM) Kemendikbudristek, dengan Kemenkomarves dan lembaga nirlaba Upaya Indonesia Damai atau yang juga dikenal sebagai United In Diversity (UID).

Kolaborasi tersebut merupakan upaya bersama untuk mewujudkan visi nasional dalam mempercepat Indonesia maju dengan sumber daya manusia yang unggul.

Dalam kesempatan itu, Mendikbudristek mengatakan bahwa intergenerational atau lintas generasi adalah konsep penting dalam keberlanjutan, sebab mewakili pentingnya berkolaborasi dalam upaya mewujudkan masa depan yang lebih baik.

Baca Juga: Perhelatan G20 di Bali Serap Tenaga Kerja Sebanyak Kurang Lebih 33 Ribu Orang

"Dengan mengedepankan kolaborasi lintas sektor dan lintas generasi, pendidikan memainkan peran penting dalam mendorong masa depan yang lebih baik,” kata Nadiem Makarim, di Bali, Senin 14 November 2022.

Seperti diketahui, Kemendikbudristek melalui program prioritas Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) menggerakkan transformasi pendidikan tinggi, serta mengoptimalkan kesiapan mahasiswa dalam menjawab tantangan perubahan zaman.

Halaman:

Editor: Dipo Sasono

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x