Dua Jam Tertimbun Longsoran Tanah, Seorang Pekerja Proyek di Lokasi Wisata Berhasil Selamat

12 Oktober 2022, 20:42 WIB
Lokasi lubang saat seorang tukang tertimbun longsoran tanah. /Literasi News/Nabiel Purwanda

Literasi News - Seorang pekerja proyek di lokasi wisata The Nice Fantastic Park, di Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, tertimbun longsoran tanah selama dua jam. Beruntung, nyawa korban masih berhasil diselamatkan.

Informasi yang dihimpun, kejadian itu berawal saat seorang pekerja yang tengah menggali pondasi untuk membuat bangunan hotel di lokasi tersebut.

Namun, hujan yang mengguyur wilayah tersebut membuat dinding tanah ambrol dan menimbun korban. Beruntung, korban berhasil selamat meski tertimbun selama dua jam.

Ali Subekti, Ketua RT 01/12 Kampung Garung, Desa Sukaresmi, mengatakan kejadian itu saat sejumlah pekerja proyek yang berada di kawasan wisata itu menggali pondasi untuk pembangunan hotel.

"Saat kejadian kondisi cuaca hujan, tanah dinding galian untuk pondasi tiba-tiba ambrol dan sempat menimbun seorang tukang hingga dua jam," kata Ali, kepada wartawan, Rabu 12 Oktober 2022.

Baca Juga: Terdampak Pergerakan Tanah, Puluhan Keluarga di Cibeber Kabupaten Cianjur Diungsikan

Ali mengaku tidak mengetahui persis peristiwa yang hampir merenggut nyawa seorang tukang bangunan itu.

"Korban langsung dibawa ke RSUD Cimacan, Cipanas dengan mobil ambulan untuk dilakukan penanganan medis," jelasnya.

Sementara itu, Penanggung Jawab Proyek The Nice Fantastik Park, Jemmy Kisroh membenarkan bahwa terjadinya salah satu pekerja yang tertimbun.

"Betul, seorang pekerja tertimbun longsor pada saat akan melakukan pengerjaan tapi hanya tertimbun setengah badan saja sehingga korban tidak mengalami apa-apa hanya shock saja," jelas Jemmy.

Menurutnya, kejadian tersebut terjadi pada Senin 10 Oktober 2022 mungkin akibat pada malam Senin terjadi hujan deras sehingga mengakibatkan tanah melebur sehingga terjadinya longsoran tanah.

Baca Juga: Longsor Terjang Tiga Rumah Warga di Desa Salagedang Kecamatan Cibeber Kabupaten Cianjur

"Sehabis kejadian tersebut korban juga langsung dibawa ke rumah sakit Cimacan memakai ambulans hanya untuk dilakukan pengecekan saja ditakutkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan luka luar atau luka dalam," katanya.

Dari kejadian tersebut seluruh pekerja The Nice Fantastic diliburkan sementara. Pasalnya cuaca yang masih intensitas hujannya tinggi dan akan melengkapi safety body para pekerja.

"Saat ini juga para pekerja kami hentikan dulu atau diliburkan dulu, dikarenakan intensitas hujan yang sangat tinggi ditakutkan terjadi hal-hal sesuatu yang tidak diinginkan dan pihak manajemen The Nice Fantastic juga akan melengkapi dahulu terkait safety body bagi para pekerja," pungkasnya.***

Editor: Dipo Sasono

Tags

Terkini

Terpopuler