Persiapan Seleksi 1 Juta Guru PPPK 2021, Segera Kirim Data Formasi Kebutuhan Guru Akhir Tahun Ini

- 22 Desember 2020, 07:41 WIB
Pesiapan seleksi 1 juta guru PPPK 2021, Koordinasi formasi guru PPPK 2021 dilaksanakan koordinasi di region Yogyakarta, Jumat 18 Desember 2020
Pesiapan seleksi 1 juta guru PPPK 2021, Koordinasi formasi guru PPPK 2021 dilaksanakan koordinasi di region Yogyakarta, Jumat 18 Desember 2020 /GTK Kemendikbud/

Literasi News - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bersama Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) dan Badan Kepegawaian Negera (BKN) gencar melakukan koordinasi dengan Pemerintah Daerah terkait persiapan seleksi satu juta guru PPPK.

Langkah itu dilakukan dalam rangka memenuhi kebutuhan sekaligus memperjuangkan hak para guru honorer, melalui kebijakan rekrutmen guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) tahun 2021.

Koordinasi formasi guru PPPK 2021 di region Yogyakarta, Jumat 18 Desember 2020 dihadiri berbagai unsur Pemerintah Daerah. Demikian dikutip Literasinews dari laman resmi GTK Kemendikbud.

Baca Juga: Kabar Baik bagi PNS Pensiun atau Ahli Waris, Dana Taperum Segera Cair. Simak Penjelasannya

Sekretaris Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, Nunuk Suryani mengatakan bahwa seleksi 1 juta guru ini merupakan perjuangan panjang semua pihak untuk memenuhi kekurangan guru tahun 2021 sekaligus meningkatkan kesejahteraan guru honorer yang selama ini sudah mengabdi untuk negeri.

Pemerintah daerah yang memiliki kewenangan pengelolaan guru baik ditingkat provinsi maupun kabupaten, diundang untuk berkoordinasi guna bersama-sama mempersiapkan seleksi guru PPPK tahun 2021 sesuai dengan kebutuhan guru di daerah.

“Kami berharap kegiatan koordinasi ini dapat memudahkan penyusunan dan pemetaan formasi guru sesuai kebutuhan daerah masing-masing, sehingga data formasi kebutuhan guru bisa segera dikirimkan ke KemenPAN-RB maksimal akhir tahun ini,” tambah Nunuk di Yogyakarta, Jumat 18 Desember 2020.

Baca Juga: Lokasi Samsat Keliling Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi Hari Ini, Selasa 22 Desember

Seleksi guru PPPK tahun 2021 bukan hanya berpihak kepada guru honorer, tetapi memastikan bawah anak-anak Indonesia akan mendapatkan pembelajaran yang terbaik. Sehingga dibutuhkan guru berkompeten dan berdaya saing agar dapat mencetak Profil Pelajar Pancasila yang objektif utama Kemendikbud.

“Fokus utama kita adalah peserta didik dan orientasi kita adalah kompetensi dan karakter murid-murid kita, sehingga seleksi guru PPPK 2021 tidak hanya untuk menutupi kekurangan guru, namun juga menjaga kualitas guru yang lulus seleksi” ujar Nunuk.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x