Gubernur Jabar Ridwan Kamil: Pasien Covid-19 yang Dirawat Di Rumah Sakit Mayoritas Kluster Keluarga

- 23 Juni 2021, 09:15 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil: Pasien Covid-19 yang Dirawat Di Rumah Sakit Mayoritas Kluster Keluarga
Gubernur Jabar Ridwan Kamil: Pasien Covid-19 yang Dirawat Di Rumah Sakit Mayoritas Kluster Keluarga /Literasi News/Nabiel Purwanda

Literasi News - Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit di Jawa Barat sebagian besar berasal dari kluster keluarga, kunjung mengunjungi, dan ziarah.

Demikian disampaikan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil saat meninjau tingkat keterisian ruang isolasi di RSUD Sayang Cianjur, Selasa 22 Juni 2021.

Ridwan Kamil yang akrab disapa Emil mengungkapkan, banyaknya masyarakat yang tidak patuh dengan imbauan pemerintah untuk tidak melakukan liburan.

Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Hari Ini 23 Juni 2021, Slovakia vs Spanyol, dan Swedia vs Polandia Live RCTI, iNews, MNC TV

Selain itu lalai dalam menjalankan protokol kesehatan menjadi penyebab melonjaknya angka kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di sejumlah wilayah di Jabar.

"Banyak (Masyarakat) yang tidak nurut, maka kluster keluarga, kunjung mengunjungi, dan ziarah mendominasi pasien-pasien (Covid-19) yang sekarang mendapatkan perawatan medis di rumah sakit," kata Emil.

Emil meminta seluruh bupati/walikota di Jawa Barat untuk fokus dalam percepatan penanganan Covid-19 di wilayahnya.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Trans7 Hari Rabu 23 Juni 2021, Ada Mata Najwa, Pas Sore, On The Spot, Lapor Pak, dan D'Cafe

Untuk tingkat keterisian ruang isolasi di setiap rumah sakit agar dibawah 60 persen sesuai standar WHO.

"Jika sudah mendekati angka 70 persen segera ditambah kamar. Jika kasusnya terus bertambah segera siapkan rumah sakit darurat agar penanganannya cepat," ujarnya.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x