Destinasi Wisata Balon Udara ala Cappadocia, Nikmati Hamparan Bukit Hijau yang Menakjubkan

- 6 Januari 2022, 18:43 WIB
Destinasi Wisata Balon Udara ala Cappadocia, Nikmati Hamparan Bukit Hijau yang Menakjubkan.
Destinasi Wisata Balon Udara ala Cappadocia, Nikmati Hamparan Bukit Hijau yang Menakjubkan. /Instagram @sariaterhotairbalon

Literasi News - Cappadocia yang tengah menjadi perbincangan publik akhir-akhir ini berkat drama series Layangan Putus.

Cappadocia yang berlokasi di Turki identik dengan wisata balon udara yang menawarkan pengalaman indah dengan pemandangan bebatuan yang disajikannya.

Namun, bagi yang belum bisa liburan ke Cappadocia untuk menaiki wahana balon udara. Mungkin anda bisa mengunjungi destinasi wisata menaiki balon udara yang berada di Subang, Jawa Barat.

Baca Juga: 117 Ribu Pelajar, Anak Usia 6-11 tahun di Kabupaten Cianjur, Diprioritaskan Menjalani Vaksinasi COVID-19

Tepatnya berada di Sari Ater Hot Springs Resort, Jalan Raya Subang - Bandung, Kecamatan Ciater.

Balon udara ini akan membawa pengunjung pada ketinggian sekitar 40 meter diatas permukaan tanah dengan durasi waktu 15 menit.

Anda bisa menikmati sensasi naik balon udara sekaligus disuguhkan pemandangan hamparan bukit hijau yang menakjubkan.

Selain itu, pengunjung yang naik balon udara akan dimanjakan dengan sejuknya udara Ciater Subang.

Baca Juga: Begini Cara Urus STNK Hilang Atau Rusak, Siapkan Dokumen Ini!

Wisata balon udara ini hanya beroperasi mulai pukul 06.00 hingga 09.00 WIB dan melakukan reservasi terlebih dulu sebelum menaikinya.

Untuk menaiki balon udara di Sari Ater Hot Springs Resort, ada batasan usia yaitu minimal 4 tahun, maksimal 60 tahun dan juga memiliki tinggi badan minimal 120 cm.

Tak perlu terbang ke Cappadocia, Untuk menaiki balon udara ini, Anda perlu membayar Rp. 500 ribu per orang.***

Editor: Zaenal Mutaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x