Chelsea di Masa Frank Lampard Sering Bikin Jantung Deg-degan

- 26 Januari 2021, 09:54 WIB
Tangkapan layar youtube chelsea fc
Tangkapan layar youtube chelsea fc /YouTube/

Namun inkonsistensi penampilan anak-anak asuh Lampard di atas lapangan kembali muncul walaupun Chelsea pada musim ini telah mendatangkan tujuh pemain baru dengan rincian lima pemain di antaranya memakan biaya 247 juta Euro atau 4,2 triliun rupiah dan dua sisanya didapatkan secara gratis.

Lampard memiliki ide segar untuk Chelsea. Dia percaya para pemain muda didikan akademi 'The Blues' mampu membawa Chelsea bersaing dengan klub-klub papan atas lainnya dan mengembalikan kejayaan mereka di masa mendatang.

Baca Juga: Macam- macam Mandi Sunnah, Dalam Kitab Fathul Qorib

Sebagai legenda klub yang pernah harus menunggu selama sembilan tahun semasa kariernya, Lampard tahu betul apa arti penderitaan dan pengorbanan untuk mendapatkan hasil yang memuaskan. Itu tidak semudah mengembalikan telapak tangan.

Namun pemikiran manajemen klub dan Lampard kini sudah tidak sejalan. Mereka menganggap 29 raihan poin hasil dari 19 pertandingan yang artinya terpaut 11 angka dari pemuncak sementara Premier League, Manchester United, adalah aib.

Manajemen Chelsea, seperti biasa, ingin hasil yang instan. Ya mungkin setidak-tidaknya tidak buruk-buruk amat. Maka mereka melihat masa depan Lampard bersama klub sudah habis.

Baca Juga: Doyan Pemain Muda, Manchester United Incar Elkan Baggot, Bek Timnas Indonesia

Kini Chelsea dan sang legenda mesti berpisah kembali. Super Frank sudah tidak lagi menahkodai 'The Blues' meski banyak fans-nya yang percaya dengan filosofi yang dia usung.***(Daulat)

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah