Nanti Malam, Juventus vs Inter Milan. Semi Final Coppa Italia Leg Kedua di TVRI

9 Februari 2021, 19:48 WIB
Semi final Coppa Italia leg kedua nanti malam, Juventus menjamu Inter Milan siaran langsung di TVRI /Olah Digital Hasbi NR/NET

Literasi News - Semi Final leg kedua Piala Coppa Italia dimainkan, Selasa malam waktu setempat atau Rabu 10 Februari 2021 dini hari WIB. Dari dua Laga semi final, pertandingan pertama akan berhadapan Juventus vs Inter Milan, siaran langsung bakal ditayangkan TVRI.

Pertandingan leg kedua semi final Coppa Italia, Rabu dini hari nanti giliran Juventus yang akan menjamu Inter Milan. Pada leg pertama pekan lalu, Inter Milan jadi tuan rumah.

Dalam pertandingan tersebut, Juventus berhasil memenangkan laga di markas Inter Milan dengan skor tipis 2-1. Dua gol Juventus diborong Cristiano Ronaldo. Sedangkan gol satu satunya Inter Milan dibuat L. Martinez.

Baca Juga: Akses Jalan Terputus Akibat Pergerakan Tanah, Warga Kampung Cipari Desa Rawabelut Cianjur Terisolir

Dengan hasil tersebut, Juventus lebih diuntungkan. Selain memiliki agregat 2-1, laga leg kedua semi final Coppa Italia akan dimainkan di kandang Juventus.

Dikutip Literasinews dari laman Antara, pelatih Juventus Andrea Pirlo menyatakan timnya harus menang dengan segala cara saat berhadapan dengan musuh bebuyutannya, Inter Milan pada leg kedua semifinal Coppa Italia, Selasa malam waktu setempat atau dini hari WIB.

Tren permainan Juventus tengah melaju di jalur kemenangan, mereka menang di enam pertandingan terakhirnya dalam semua kompetisi. "Kami harus bermain seperti Juve yang kami perlihatkan dalam beberapa pertandingan lalu," kata Pirlo kepada Juventus TV.

Baca Juga: Piala FA Cup Nanti Malam, Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung. Manchester United vs West Ham

Menurut Pirlo, putaran kedua dari pertandingan besar ini yang akan memberi kesempatan pihaknya untuk mencapai final. Itu menjadi tujuan yang harus dicapai dengan segala cara. "Ini akan menjadi laga, pertarungan yang sulit. Tetapi kami siap menghadapinya," sambung Pirlo.

Juventus mengawali musim dengan lamban pada masa pertama Pirlo sebagai pelatih, namun kemajuan mereka belakangan ini membuat

Klub asal Turin ini kini menempati urutan ketiga klasemen atau lima poin di bawah peringkat kedua yakni Inter Milan dengan menyimpan satu pertandingan lebih banyak.

Baca Juga: Peringatan Hari Pers Nasional 2021 Dilaksanakan Virtual di Pendopo Cianjur

"Kami mengawali dari 0-0, kami tak boleh terus memikirkan kemenangan pada leg pertama. Ini seperti final, jadi kami harus memiliki prilaku sebuah tim yang agresif. Kami perlu fokus," katanya.

Jadwal Semi Final Piala Italia, Leg ke 2 Coppa Italia Juventus vs Inter Milan rencananya akan ditayangkan TVRI, Rabu, 10 Februari 2021
02:45 WIB.***

Editor: Hasbi

Tags

Terkini

Terpopuler