APBN 2023 Fokus Ciptakan Lapangan Kerja dan Entaskan Kemiskinan, Ini Pernyataan Presiden Jokowi

- 16 Januari 2023, 17:43 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi). APBN Tahun 2023 akan difokuskan pada kegiatan produktif, terutama dalam penciptaan lapangan kerja.
Presiden Joko Widodo (Jokowi). APBN Tahun 2023 akan difokuskan pada kegiatan produktif, terutama dalam penciptaan lapangan kerja. /Tangkapan layar Youtube/Sekretariat Presiden/

Dalam sambutan pembuka Sidang Kabinet Paripurna, Presiden Jokowi menyampaikan evaluasi perekonomian nasional tahun 2022.

Baca Juga: PPKM Resmi Dicabut Mulai Hari Ini Jumat 30 Desember 2022, Simak Pernyataan Presiden Jokowi

Menurut dia, banyak pencapaian positif terjadi di tengah tekanan eksternal di tahun turbulensi 2022, seperti pertumbuhan ekonomi yang diperkirakan berkisar 5,2 sampai 5,3 persen, hingga inflasi yang masih bisa dikendalikan di level 5,5 persen.

Presiden menilai tahun 2023 juga bukan tahun yang mudah karena sejumlah negara besar mengalami pelemahan ekonomi seperti Uni Eropa, China dan Amerika Serikat, akibat tekanan geopolitik yang semakin tinggi.

"Saya kira diperkirakan akan melemah semua padahal ekspor kita ke negara-negara itu sangat besar, sehingga kita harus hati-hati," kata Presiden Jokowi.***

Halaman:

Editor: Dipo Sasono

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x