Merasa Dicurangi, Tim Iwan - Iip Desak Bawaslu Segera Tindak Pelanggar Pilkada Tasikmalaya

- 14 Desember 2020, 20:05 WIB
Tim Pemenangan calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 4, Iwan Saputra – Iip Miftahul Paos mendesak Bawaslu segera tindak pasangan calon yang diduga melanggar aturan pemilu.
Tim Pemenangan calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 4, Iwan Saputra – Iip Miftahul Paos mendesak Bawaslu segera tindak pasangan calon yang diduga melanggar aturan pemilu. /Literasi News

Literasi News – Tim Pemenangan calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 4, Iwan Saputra – Iip Miftahul Paos mendesak Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) segera mengusut dugaan pelanggaran pemilu yang dilakukan kubu lawannya.

“Kami meminta Bawaslu bergerak secepatnya atas pelanggaran-pelanggaran itu dituntaskan sebelum rapat pleno (hasil rekapitulasi suara Pilkada Tasikmalaya 2020) KPU Kabupaten Tasikmalaya,” tegas Ketua Tim Pemenangan Tim Iwan - Iip, Ami Fahmi kepada wartawan, di Tasikmalaya, Minggu 14 Desember 2020.

Baca Juga: Oknum Guru Honorer Diciduk Satreskrim Polres Cianjur, Diduga Berbuat Asusila Terhadap Siswanya

Dari berbagai dugaan pelanggaran pemilu itu, kata Fahmi, di antaranya kesalahan penghitungan suara di TPS, tidak diumumkannya hasil penghitungan suara oleh TPS, dan penyalahgunaan wewenang pemerintah untuk kepentingan calon tertentu.

Fahmi meminta Bawaslu Kabupetan Tasikmalaya segera meindaklanjuti secara hukum atas laporan dari tim pemenangannya, sebelum rapat Pleno KPU.

Namun, jika Bawaslu belum melakukan tindakan, sedangkan jadwal rapat pleno sudah jatuh tempo, pihaknya meminta KPU menunda rapat pleno rekapitulasi suara Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2020 tersebut.

Baca Juga: Survei Vaksin Covid-19: 73 Persen Warga Jabar Ogah Pakai Vaksin Impor

“Kalaulah hari Senin atau Selasa itu pelanggaran-pelanggaran atau aduan-aduan dengan adanya indikasi-indikasi itu belum ada tindakan apa-apa, maka kita minta pleno juga ditunda,” tegas Fahmi.

Seperti diketahui, hasil quick count LSI Denny JA yang dirilis usai pencoblosan 9 Desember lalu, pasangan Iwan – Iip unggul dengan 33,99 persen perolehan suara. Sedangkan lawan sengitnya, Ade Sugianto-Cecep Nurul Yakin meraih 31,29 persen suara.

Halaman:

Editor: Atep Abdillah Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x