Tim SAR Gabungan Evakuasi Jasad Pemancing yang Terseret Arus Sungai Cijampang Tanggeung Cianjur

- 29 Maret 2022, 20:27 WIB
Tim SAR Gabungan Evakuasi Jasad Pemancing yang Terseret Arus Sungai Cijampang Tanggeung Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Jasad Pemancing yang Terseret Arus Sungai Cijampang Tanggeung Cianjur /Literasi News/Nabiel Purwanda

Literasi News - Jasad Iwan Setiawan (40) seorang pemancing yang terseret arus Sungai Cijampang, Kecamatan Tanggeung, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat berhasil diketemukan tim SAR gabungan, Selasa 29 Maret 2022.

Jasad korban warga Kampung Hegarmanah RT 02/05, Desa Bojongpetir, Kecamatan Tanggeung itu ditemukan berjarak sejauh 44,88 kilometer dari lokasi awal saat korban dilaporkan terseret arus.

Kapolsek Tanggeung, AKP Deden mengatakan jasad korban diketemukan di Muara Sungai Cibuni Desa Wangunjaya Kecamatan Agrabinta atau dengan jarak lurus 44.88 kilometer dari lokasi kejadian awal.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari Ini, Selasa 29 Maret 2022: Tonton Film Layar Lebar Twivortiare, Dewi Rindu, dan BHSI

Deden mengungkapkan, jasad korban langsung dibawa ke Puskesmas Agrabinta untuk dilakukan pemeriksaan luar mayat dan selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga.

"Diketemukan dengan jarak yang cukup jauh, sekitar 44,88 kilometer. Tepatnya di Muara Sungai Cibuni, Agrabinta," kata Deden, kepada wartawan, Selasa.

Proses pencarian korban, kata Deden, membutuhkan waktu tiga hari dengan melibatkan sejumlah unsur SAR setempat, Basarnas Bandung, TNI dan warga.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket Konser Justin Bieber di Jakarta 2022

"Metode pencarian dilakukan dengan dengan pencarian darat dan penyusuran air. Jasad korban sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk selanjutnya dimakamkan," tandasnya.

Sebelumnya, Iwan Setiawan (40), warga Kampung Hegarmanah, RT 02/05, Desa Bojongpetir, Kecamatan Tanggeung, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat hilang terseret arus Sungai Cijampang, Minggu 27 Maret 2022.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x