Jubir Vaksinasi Kemenkes Tepis Isu Kebocoran Data di Aplikasi PeduliLindungi

- 5 September 2021, 13:25 WIB
Juru bicara Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi memaparkan strategi jangka panjang yang disiapkan pemerintah dalam menghadapi pandemi lewat konferensi pers virtual pada Rabu 18 agustus 2021.
Juru bicara Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi memaparkan strategi jangka panjang yang disiapkan pemerintah dalam menghadapi pandemi lewat konferensi pers virtual pada Rabu 18 agustus 2021. /Tangkapan layar YouTube/ FMB9ID_ IKP

Literasi News - Tersebarnya data vaksin Covid-19 milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuat ramai dibicarakan oleh publik dalan beberapa waktu terakhir.

Terkait hal ini sejumlah pihak telah meminta pemerintah untuk segera bertindak tegas untuk memastikan keamanan dan perlindungan data warga Indonesia.

Termasuk diantaranya meminta pemerintah segera menyelesaikan Rancanngan Undang-undang Perlindungan Data Pribadi (RUU PDP).

Baca Juga: Langkah Mudah Membuat Akun dan Mendaftar Kartu Prakerja, di www.prakerja.go.id

Mengenai tersebarnya data vaksin Presiden Jokowi, Juru Bicara Vaksinasi Covid-18 Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmidzi menyampaikan hingga saat ini tidak ada bukti kebocoran data pribadi di Aplikasi PeduliLindungi.

"Jadi ini adalah penyalahgunaan identitas orang lain untuk mengakses informasi pihak yang tidak terkait. Bukan kebocoran data," kata Siti Nadia Tarmidzi Minggu, 5 September dikutip Literasinews.com dari PMJ.

Karena itu Nadia meminta masyarakat untuk tidak khawatir untuk menggunakan aplikasi PeduliLindungi, termasuk ia memastikan keamanannya.

Baca Juga: Cara Mudah Download Sertifikat Vaksin 1 dan 2 Cukup di Aplikasi PeduliLindungi

Dijelaskan Nadia aplikasi PeduliLindungi telah melewati proses IT security assessment yang ketat oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Halaman:

Editor: Zaenal Mutaqin

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x