Rombongan WNI Berhasil Dievakuasi dari Kabul Afghanistan Telah Tiba di Tanah Air

- 21 Agustus 2021, 15:51 WIB
Indonesia berhasil mengevakuasi 26 WNI dari Afghanistan pada Sabtu, 21 Agustus 2021 dini hari WIB.
Indonesia berhasil mengevakuasi 26 WNI dari Afghanistan pada Sabtu, 21 Agustus 2021 dini hari WIB. /ANTARA/Galih Pradipta.

Literasi News - WNI yang berhasil dievakuasi dari Afghanistan telah telah mendarat dengan selamat di Bandar Udara Halim Perdanakusuma Jakarta pada, Sabtu, 21 Agustus 2021.

Diberitakan Literasinews.com sebelumnya Pemerintah Indonesia melalui Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi mengumumkan telah mengevakuasi sebanyak 26 WNI dari Bandara Kabul Afghanistan.

Evakuasi ini dilakukan karena ketidakpastian situasi yang terjadi di Afghanistan usai kelompok Taliban menguasai negara tersebut.

Baca Juga: Polisi Temukan Fakta Baru Pembunuhan di Subang, : Kemungkinan Pelaku Lebih dari Satu Orang

Juga untuk menjamin keselamatan WNI yang berada di Afghanistan.

Evakuasi ini dilakukan menggunakan pesawat milik TNI AU.

Pada Sabtu, 21 Agutus 2021 pukul 03:09 WIB, romobongan WNI yang telah dievakuasi ini tiba di tanah air.

Menlu RI Retno Marsudi yang menyambut langsung kedatangan rombongan ini menyatakan bahwa seluruh WNI yang dievakuasi tiba dengan selamat.

"Alhamdulillah pada dini hari ini, WNI dari Afghanistan telah berhasil kita evakuasi dan baru saja tiba dengan selamat di Jakarta," Kata Retno Marsudi dikutip Literasinews.com dari PMJNews.

Halaman:

Editor: Zaenal Mutaqin

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x