3 Cara Atasi Hipotermia Saat Mendaki Gunung, Berikut Ulasannya

2 Maret 2022, 16:07 WIB
Ilustrasi hipotermia. 3 Cara Atasi Hipotermia Saat Mendaki Gunung, Berikut Ulasannya. /Premier Health/

Literasi News - Kegiatan outdoor yang satu ini memang memiliki minat cukup banyak apalagi dikalangan kaum muda.

Aktivitas mendaki memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh dan sebagai upaya merefleksikan jiwa dan pikiran.

Namun, ketika melakukan kegiatan mendaki tidak dipersiapkan secara matang akan mengakibatkan kerugian bagi diri sendiri ataupun orang lain.

Baca Juga: Sinopsis Film Before I Met You, Tunda Tayang di Bioskop

Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan oleh pendaki, misalnya persiapan fisik, persiapan mental, persiapan peralatan dan hal-hal yang dibutuhkan lainnya.

Karena jangan sampai ketika kita akan melakukan kegiatan di alam liar tidak memiliki pengetahuan untuk bertahan hidup.

Seperti saat ini banyak kasus pendaki mengalami hipotermia di beberapa Gunung.

Hipotermia merupakan keadaan suhu tubuh di bawah 35 derajat celcius dan tubuh tidak mampu mengembalikan ke suhu normal.

Berikut cara agar tidak terjadi hipotermia di Gunung :

Baca Juga: Tren Pariwisata Bergeser ke Arah Digital, Menparekraf Harapkan Konten Kreatif Makin Bertambah

1. Mendaki dalam kondisi tubuh yang fit

Ketika akan melakukan pendakian pastikan kondisi tubuhmu fit. Karena saat kondisi sedang stabil akan cepat menyesuaikan dengan suhu di alam.

Jika tubuhmu sedang diserang demam atau flu yang dirasa tidak terlalu parah, lebih baik dibatalkan saja rencana untuk mendaki gunung.

Karena orang yang sedang sakit, kondisi tubuhnya lebih rentan untuk mengalami kedinginan.

2. Membawa perlengkapan mendaki secara lengkap

Perlengkapan mendaki seperti pakaian, jaket, celana, sepatu yang sifatnya pribadi perlu diperhatikan secara seksama.

Karena ketika kita salah memilih jenis pakaian untuk di bawa mendaki akan memiliki risiko yang fatal.

Pilihlah jenis pakaian yang sesuai dengan kegiatan outdoor tersebut dengan serat yang ringan dan mudah kering.

Jangan sesekali mendaki dengan menggunakan bahan jeans, karena berserat berat dan akan susah kering apabila terkena air.

3. Membawa logistik yang sehat dan bergizi

Biasanya hipotermia akan menyerang kondisi tubuh yang sedang kelaparan saat mendaki gunung.

Maka dari itu, ketika memang sudah jadwalnya untuk makan lebih baik beristirahat sejenak untuk mengisi tenaga.

Selain itu, membawa perlengkapan logistik pun harus sehat dan bergizi agar tubuh kita memiliki energi yang cukup untuk mendaki.

Kurangi membawa makanan mie instan ketika melakukan pendakian.

Setelah mengetahui cara agar tidak terjadi hipotermia ketika melakukan pendakian, semoga kita semua lebih teliti dan cermat.

Karena kita tidak akan pernah tau alam akan menyambut kita dengan cara apa.***

Editor: Zaenal Mutaqin

Tags

Terkini

Terpopuler