Ratusan Calon Haji Asal Kabupaten Cianjur Gagal Berangkat Tahun Ini, Kenapa? Simak Penjelasan Kemenag

- 10 Juni 2022, 18:37 WIB
Ilustrasi: Suasana Ka'bah di masa Pandemi Covid-19. Ratusan Calon Haji Asal Kabupaten Cianjur Gagal Berangkat Tahun Ini, Kenapa? Simak Penjelasan Kemenag
Ilustrasi: Suasana Ka'bah di masa Pandemi Covid-19. Ratusan Calon Haji Asal Kabupaten Cianjur Gagal Berangkat Tahun Ini, Kenapa? Simak Penjelasan Kemenag /Instagram/spanews

Literasi News - Ratusan calon haji asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat gagal berangkat karena faktor usia. Mereka itu merupakan calon haji kelahiran tahun 1957 atau pada 30 Juni 2022 tepat berusia 65 tahun.

Tercatat jumlah calon haji yang batal diberangkatkan tahun ini karena usianya di atas 65 tahun sebanyak 200 jemaah.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Cianjur, Usep Muhamad Tammam, mengatakan calon haji yang berangkat tahun ini merupakan kelompok terbang (Kloter) yang keberangkatan ibadah hajinya tertunda pada 2020 lalu.

Baca Juga: Pemprov Jabar Pastikan Keamanan Hewan Kurban Dalam Menghadapi Hari Raya Idul Adha 1443 H

"Terdapat 200 calon haji yang kembali tertunda keberangkatannya karena faktor usia, mereka di atas 65 tahun. Mereka berasal dari sejumlah kecamatan di Kabupaten Cianjur," kata Usep, kepada wartawan, Jumat 10 Juni 2022.

Disebutkan Usep, sesuai dengan kebijakan pemerintah hanya bisa memberangkatkan sebanyak 66 persen calon haji dari total jumlah kloter yang tertunda pada 2020 lalu.

"Pada 2020 lalu terdapat 1.361 calon haji yang tertunda keberangkatannya. Di tahun ini, dari jumlah tersebut, hanya 66 persen atau sebanyak 629 calon haji yang dapat diberangkatkan, sisanya akan diberangkatkan tahun berikutnya," jelasnya.

Baca Juga: Rezeki Sempit, Utang Numpuk, Bisa Jadi Kamu Melewatkan Ini Setiap Pagi dan Sore

Usep menyebutkan, dari sebanyak 629 calon haji yang akan diberangkatkan tahun itu terbagi menjadi dua kloter.

"Untuk kloter pertama sebanyak 404 calon haji ditambah enam orang petugas akan diberangkatkan pada, Senin 13 Juni 2022 nanti," ujarnya.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x