Resmi BKN Memperpanjang Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Sampai 26 Juli 2021

- 19 Juli 2021, 10:17 WIB
Resmi BKN Memperpanjang Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Sampai 26 Juli.
Resmi BKN Memperpanjang Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Sampai 26 Juli. /Tangkap Layar Surat BKN

Literasi News - Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi memperpanjang pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) hingga 26 Juli 2021.

Perpanjangan ini untuk memberikan kesempatan yang lebih luas bagi CPNS dan PPPK tahun 2021. Perlu diingat pendaftaran CPNS dan PPPK tetap dilakukan dalam portal Sistem Seleksi Calon ASN ( sscasn.bkn.go.id ).

Dalam Surat Kepala BKN nomor 6201/B-KS.04.01/SD/K/2021 tentang Penyesuaian jadwal tahapan pelaksanaan seleksi calon ASN tahun 2021 yang ditetapkan pada 19 Juli 2021.

Baca Juga: Fraksi Partai Gerindra Jabar Soroti Penindakan PPKM Darurat, Dinilai Belum Adil

Masa pendaftaran CPNS 2021 diperpanjang 5 hari sejak 30 Juni hingga 26 Juli 2021. Kemudian pengumuman hasil seleksi administrasi akan dilakukan pada 2-3 Agustus 2021.

Berikut Perubahan Jadwal Seleksi CPNS dan PPPK 2021

- Pengumuman Seleksi ASN
30 Juni s.d 14 Juli 2021

- Pendaftaran Seleksi ASN
30 Juni s.d 26 Juli 2021

- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
2 s.d 3 Agustus 2021

Halaman:

Editor: Zaenal Mutaqin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x