Daftar Nama Komandan Upacara HUT RI di Istana Dari Tahun ke Tahun dan Fakta Menarik Lainnya

9 Agustus 2022, 07:30 WIB
Ilustrasi: Daftar Nama Komandan Upacara Proklamasi Kemerdekaan HUT RI di Istana Dari Tahun ke Tahun & Fakta Menarik Lain /BPMI Setpres/Lukas

Literasi News - Berikut ini kami sajikan daftar nama Komandan Upacara memperingati detik detik Proklamasi Kemerdekaan HUT RI di Istana dari tahun ke tahun serta fakta menarik Lainnya.

Setiap tahun, Komandan Upacara Memperingati Detik detik Proklamasi Kemerdekaan atau Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) di Istana Merdeka selalu berbeda.

HUT Kemerdekaan RI juga disebut tujuh belas agustusan ini sering pula dimeriahkan berbagai acara lomba. Selain itu 17 Agustus termasuk hari libur nasional, biasanya di instansi pemerintah kegiatan diawali dengan upacara bendera memperingati detik detik proklamasi kemerdekaan.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini 9 Agustus 2022: Ikuti Kisah Suster El, Roda Roda Gila, Cinta Setelah Cinta dan BHSI

Berikut daftar nama komandan upacara memperingati detik detik proklamasi, memperingati HUT kemerdekaan RI di Istana Merdeka dari tahun ke tahun :

1. Susilo Bambang Yudhoyono - Pengibaran 1994
2. Paulus Waterpauw - Pengibaran 2006

3. Dedi Kusnadi Thamim - Pengibaran 2007
4..I Made Agra Sudiantara - Pengibaran 2008

5. Yeheskiel Katiandagho - Pengibaran 2011
6. Sonny Aprianto - Pengibaran 2012

7. Ronald Lucas Siregar - Pengibaran 2013
8. I Nyoman Cantiasa - Penurunan 2013

9. Teguh Pudjo Rumekso - Pengibaran 2014
10. Suhendri - Penurunan 2014

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Hari Ini Selasa 9 Agustus 2022: Ada Lanjutan Indonesia Got Talent, Ikatan Cinta, Dahsyatnya

11. Umar Farauq - Pengibaran 2015
12. Bambang Trisnohadi - Penurunan 2015

13. Putra Widiastawa - Pengibaran 2016
14. Benny Arfan - Penurunan 2016

15. M. Yani Amirullah - Pengibaran 2017
16. Indra Jafar - Penurunan 2017

17. Tri Sugiyanto - Pengibaran 2018
18. Arya Delano - Penurunan 2018

19. Hariyo Poernomo - Pengibaran 2019
20. Ahmad Sunawar Qodri - Penurunan 2019

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini, 9 Agustus 2022: Ada In Human Kiss, Film Horor KKN, Chandragupta, Gopi, dan Gangaa

21. Muhammad Imam Gogor - Pengibaran 2020
22. Christ Reinhard Pusung - Penurunan 2020

23. Putu Sucahyadi - Pengibaran 2021
24. Faisol Izuddin - Penurunan 2021

Fakta menarik lainnya :
Dari tahun 2015 (HUT ke 70 tahun) sampai 2018 (HUT ke 73 tahun), tema Peringatan Kemerdekaan RI menggunakan kata "Kerja" yang merupakan tagline dari periode pertama Pemerintahan Presiden Joko Widodo dari tahun 2014-2019.

Pada Pemilu 2019, Jokowi terpilih kembali sebagai Presiden RI untuk periode 2019-2024, dan tema tagline Pemerintahannya diubah menjadi "Indonesia Maju".

Baca Juga: Polwan Polres Cianjur, Briptu Febby Utami Setiawan Juara Pertama Dalam MTQ Tingkat Polda Jawa Barat

Kata tersebut digunakan pada tema HUT ke 74 Tahun RI pada tahun 2019 dan HUT ke 75 Tahun RI pada tahun 2020. Pada peringatan HUT RI tahun 2022 kali ini tagline "Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat".***

Editor: Hasbi

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler