Bacaan Niat Shalat Gerhana Bulan Total, Tulisan Arab Latin dan Terjemahannya

- 8 November 2022, 12:56 WIB
Bacaan Niat Shalat Gerhana Bulan Total, Tulisan Arab Latin dan Terjemahannya.
Bacaan Niat Shalat Gerhana Bulan Total, Tulisan Arab Latin dan Terjemahannya. /Pixabay

Literasi News - Berikut bacaan niat shalat Gerhana Bulan Total dalam bahasa arab, latin yang dilengkapi dengan tata cara melaksanakannya.

Fenomena Gerhana Bulan Total akan terjadi mulai pukul 15.00 hingga pukul 20.57 WIB, sementara puncak nya mulai pukul 17.16 hingga 18.42 WIB pada 8 November 2022.

Lalu kapan harus melaksanakan shalat Gerhana Bulan Total ?

Baca Juga: Daftar Pemain Brasil Di Piala Dunia Qatar 2022: Dani Alves Masuk Ke Dalam Squad

Shalat Gerhana Bulan Total adalah sunnah muakkad atau sunnah yang sangat dianjurkan,
yang dapat dilakukan saat gerhana bulan terjadi hingga saat gerhana berakhir.

Adapun niat dan tata cara Shalat Gerhana Bulan Total sebagai berikut:

Bacaan niat Shalat Gerhana Bulan Total:

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا/مَأمُومًا لله تَعَالَى

Ushallî sunnatal khusûf rak'ataini imâman/makmûman lillâhi ta'âlâ.

Artinya:
"Saya salat sunah gerhana bulan dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah SWT."

Baca Juga: Terbaru Harga Emas Hari Ini Selasa 8 November 2022 Antam Rp950.000 Per Gram di Butik Logam Mulia

Tata cara shalat sunnah Gerhana Bulan Total

1. Berniat di dalam hati.

2. Takbiratul ihram yaitu bertakbir sebagaimana salat biasa.

3. Membaca do'a iftitah, kemudian membaca surat Al Fatihah dilanjutkan membaca surat yang lain sambil dijaharkan (dikeraskan suaranya, bukan pelan).

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Kesehatan Nasional 2022, Desain Terbaru, Disertai Cara Pasangnya

4. Kemudian ruku.

5. Kemudian bangkit dari ruku' (i'tidal).

6. Setelah i'tidal ini tidak langsung sujud, namun dilanjutkan dengan membaca surat Al-Fatihah dan surat lain. Berdiri yang kedua ini lebih singkat dari yang pertama.

7. Kemudian ruku' kembali (ruku' kedua) yang panjangnya lebih pendek dari ruku' sebelumnya;
8. Kemudian bangkit dari ruku' (i'tidal).

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film di Netflix Layak Ditonton: Ada The Walking Dead Hingga Andor, Simak Selengkapnya

9. Kemudian sujud yang panjangnya sebagaimana ruku', lalu duduk di antara dua sujud, kemudian sujud kembali.

10. Kemudian bangkit dari sujud lalu mengerjakan raka'at kedua sebagaimana rakaat pertama, hanya saja bacaan dan gerakan-gerakannya lebih singkat dari sebelumnya.

11. Ucapkan Salam.

Selain itu amalan-amalan lainnya yang dapat dikerjakan saat terjadi Gerhana Bulan Total dengan memperbanyak zikir, istighfar, sedekah.***

Editor: Yuanitasari ciptadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah