Ini Dia HP 5G Murah dari Oppo, Realme, Xiaomi Hingga Samsung Harga 3 Jutaan

7 Juni 2021, 10:26 WIB
Ini Dia HP 5G Murah dari Oppo, Realme, Xiaomi Hingga Samsung Harga 3 Jutaan. /Literasi News/

Literasi News - Kehadiran jaringan 5G di Indonesia membuat beberapa produsen produk HP (handphone) memperkenalkan HP jaringan 5G di tahun 2021 ini.

HP jaringan 5G kini tidak melulu perangkat flagship yang harganya selangit. Beberapa HP jaringan 5G di Indonesia datang dari merek populer seperti Oppo, Realme, Xiaomi hingga Samsung menawarkan harga yang murah dan terjangkau.

Berikut HP jaringan 5G murah di Indonesia dengan rentang harga 2 sampai 3 jutaan, yang sudah mendukung jaringan 5G.

Baca Juga: Nekat Tanam Ganja Dengan Sistem Hidroponik, Akhirnya Digerebek Polisi

1. OPPO A74 5G

Oppo A74 5G memiliki layar LCD IPS bentang 6.5 inci dan resolusi layar full HD Plus 1080 x 2400p, dengan refresh rate 90Hz dan tingkat kecerahan 480 nits.

Oppo A74 5G dibekali empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama wide 48 MP, kamera ultra wide 8 MP, kamera macro dan depth masing-masing 2 MP. Selfie atau kamera depan 16MP.

Oppo A74 5G didukung dengan chipset Qualcomm SM4350 Snapdragon 480, memiliki konfigurasi memori RAM 6 GB dan media internal 128 GB.

Baca Juga: Pelajar Mts Ditemukan Tewas Diselokan Kampung Kaum Kulon, Cikalongkulon Cianjur

Baterai berkapasitas 5.000 mAh didukung fast charging 18 watt. HP ini menjalankan sistem operasi Android 11 yang dilapisi antarmuka ColorOS 11.1.

Lanjut ke harga, Oppo Indonesia mengumumkan harga HP Oppo A74 5G ada di angka Rp. 3,7 Juta.

2. REDMI NOTE 9 5G

Redmi Note 9 5G dibekali layar LCD IPS berbentang 6,53 inci. Layar tersebut mendukung resolusi 1080p dengan refresh rate 90 Hz dan tingkat kecerahan 450 nits.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di RCTI Hari Ini Senin 7 Juni 2021, Ada Preman Pensiun, Putri Untuk Pangeran, dan Ikatan Cinta

Redmi Note 9 5G memiliki tiga kamera wide 48 MP, kamera ultra wide 8MP dan kamera macro 2 MP. Untuk kamera depan Redmi Note 9 5G sendiri cukup besar yaitu 13 MP.

Pada sisi dapur pacu, Redmi Note 9 5G ditenagai chipset MediaTek MT6853 Dimensity 800U dengan fabrikasi 7 nm. HP ini dibekali RAM 6 GB dan 8 GB dengan dua pilihan media penyimpanan, yakni 128 GB dan 256 GB.

Redmi Note 9T 5G menawarkan baterai yang besar yaitu 5.000 mAh dengan pengisian daya cepat 18 watt. Menjalankan sistem operasi Android 10 yang dilapisi dengan antarmuka MIUI 12.

Xiaomi menawarkan harga khusus yakni 199 euro (sekitar Rp 3,4 juta) untuk varian penyimpanan terendah.

Baca Juga: Muhasabah Pagi: Keistimewaan Mekkah, Kota Suci yang Diberkahi dan Dijamin Keamanannya oleh Allah SWT

3. REALME V11 5G

Realme V11 5G mengusung layar IPS LCD 6,52 inci dengan resolusi HD Plus. Layarnya mendukung refresh rate 60 Hz dengan aspect ratio 20:9.

Memuat kamera selfie beresolusi 8 Megapiksel dan dua kamera belakang masing-masing adalah kamera wide 13MP dan kamera depth 2MP.

Realme V11 5G menjalankan sistem operasi Android 11 dan hadir dengan antarmuka Realme UI 2.0.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Senin 7 Juni 2021: Ada Tetangga Masa Gitu, Drama Korea, hingga MLD spot

Untuk hardware, HP ini ditenagai oleh MediaTek Dimensity 700 System-on-Chip (SoC). RAM 4GB, memori 128GB, dan baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 18W.

HP Realme V11 5G ini di bandrol dengan harga 2,7 Jutaan. Harga yang cukup murah bagi HP yang sudah mendukung Jaringan 5G.

4. SAMSUNG GALAXY A32 5G

Samsung Galaxy A32 5G berbentang 6,5 inci menggunakan layar TFT resolusi 720 x 1600 Full HD Plus.

Samsung Galaxy A32 5G memiliki kamera selfie beresolusi 13 MP dengan terdapat empat kamera yang terdiri dari kamera utama wide 48 MP , ultra wide 8MP, makro 5MP, dan kamera depth 2 MP.

Baca Juga: 32 Santri di Pesantren Bina Madani Positif Covid-19, Dinkes Kota Bogor Gelar Test PCR Lanjutan

Samsung Galaxy A32 5G dibekali dengan chipset MediaTek MT6853 Dimensity 720 yang didukung CPU Arm Cortex-A76 dengan clock speed hingga 2 GHz, dan Arm Cortex-A55 dengan clock speed yang sama.

Di ruang penyimpanan, Samsung Galaxy A32 5G memiliki RAM berkapasitas 8 GB dan memori internal 128 GB. HP ini dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh, yang didukung pengisi daya cepat Fast Charging 15 watt.

Samsung Galaxy A32 5G dibandrol dengan harga hanya Rp. 3,9 Juta.***

Editor: Zaenal Mutaqin

Tags

Terkini

Terpopuler