Selain Efisien, Ini 4 Manfaat Menggunakan Aplikasi Absensi Untuk Perusahaan

- 30 Mei 2022, 13:51 WIB
Ilustrasi WFH.
Ilustrasi WFH. /Pixabay/

2. Membuat Karyawan Lebih Produktif

Dengan aplikasi absensi, karyawan yang bekerja di luar kantor bisa menghemat banyak waktu tanpa perlu datang ke kantor hanya untuk absen lalu kembali lagi ke tempat mereka bertugas.

Sehingga, daripada membuang waktu di jalan, karyawan bisa lebih produktif dengan fokus di tempat mereka bekerja dan mencatatkan kehadiran lewat aplikasi.

3. Lebih Efisien dari Segi Biaya

Absensi online tidak membutuhkan perangkat fisik mesin absensi dan pemasangan sistem seperti fingerprint, sehingga akan menghemat pengeluaran perusahaan dalam hal instalasi dan biaya perawatan (maintenance).

Misalnya, perusahaan mempekerjakan sales di banyak supermarket atau department store, maka Anda tidak perlu membeli dan memasang mesin pencatat kehadiran di setiap tempat mereka bekerja.

Dengan aplikasi absensi, Anda cukup mendaftar, mengunduh aplikasi, dan menggunakannya lewat smartphone berbasis OS Android atau iOS. Karyawanmu bisa melaporkan kehadirannya dengan swafoto di telepon genggam mereka yang sudah terpasang aplikasi dan telah terdaftar di sistem.

4. Memudahkan Analisa Data Kehadiran

Aplikasi absensi karyawan memberikan informasi kehadiran karyawan real-time. Sambil meeting di kantor, Anda bisa mengetahui saat itu juga karyawan yang tidak masuk hari ini. Bahkan, saat Anda bertugas di luar kantor, Anda bisa memantau siapa dan berapa orang yang pagi ini datang terlambat.

Dengan aplikasi absensi online, Anda tidak butuh lagi rekap absensi periodik saat membutuhkan data kehadiran karyawan. Informasi real-time sangat berguna jika Anda ingin menganalisa data absensi untuk mengambil keputusan yang sifatnya mendesak.

Halaman:

Editor: Advertorial


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x