Tidak Ada Penutupan Jalan Pada Akhir Tahun di Jawa Barat, Kapolda Minta Masyarakat Tetap Disiplin Prokes

- 20 Desember 2021, 15:37 WIB
Ilustrasi jalan raya.* Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana memastikan kepolisian tidak akan melakukan penutupan jalan pada hari libur akhir tahun di Jabar.
Ilustrasi jalan raya.* Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana memastikan kepolisian tidak akan melakukan penutupan jalan pada hari libur akhir tahun di Jabar. /Risky Andrianto/ANTARA FOTO/

Literasi News - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat menyatakan tidak ada penutupan jalan terkait hari libur akhir tahun 2021 di Jabar. Meskipun demikian, masyarakat tetap harus disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes)

Hal itu disampaikan oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana. Dia menjelaskan pihaknya memastikan kepolisian tidak akan melakukan penutupan jalan pada hari libur akhir tahun 2021.

Selain tidak ada penutupan jalan, menurut dia, penyekatan jalan juga ditiadakan. Meskipun demikian masyarakat diminta tetap mengetatkan prokes.

"Tidak ada penyekatan atau penutupan jalan. Tetapi kita harus tetap disiplin meningkatkan protokol kesehatan," kata Suntana di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Senin 20 Desember 2021, dilansir Antara.

Baca Juga: PPKM Level 3 Dibatalkan, Simak Aturan Baru Natal dan Tahun Baru 2022

Terkait masa libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2022, Kapolda meminta masyarakat agar tidak melakukan mobilitas yang menyebabkan kerumunan guna mencegah penyebaran Covid-19.

Meski saat ini tingkat vaksinasi sudah tinggi, tutur dia, masyarakat harus tetap disiplin menerapkan prokes guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Walau tingkat vaksinasi tinggi, tetapi harus tetap menjaga protokol kesehatan, memakai masker, dan menjauhi kerumunan supaya kesehatan kita terjaga," tuturnya.

Untuk itu, Kapolda mengimbau masyarakat agar tidak berpergian atau keluar rumah guna meminimalisir mobilitas masyarakat.***

Editor: Hasbi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x