Disdik Kabupaten Ciamis Mengimbau Para Guru Memberikan Pemahaman Penggunaan Ponsel Kepada Para Siswa

- 7 Agustus 2022, 09:01 WIB
Kepala Dinas Pendidikan Ciamis, Asep Saeful Rahmat : Disdik Kabupaten Ciamis Mengimbau Para Guru Memberikan Pemahaman Penggunaan Ponsel kepada para siswa
Kepala Dinas Pendidikan Ciamis, Asep Saeful Rahmat : Disdik Kabupaten Ciamis Mengimbau Para Guru Memberikan Pemahaman Penggunaan Ponsel kepada para siswa /Literasi News/BU

Literasi News - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ciamis menghimbau kepada para guru untuk memberikan pemahaman mengenai penggunaan ponsel kepada para siswa. Hal itu menyusul telah terjadinya ponsel milik siswa SD meledak dan meninggal dunia.

"Kami dari Dinas Pendidikan menghimbau kepada guru untuk memberikan pemahaman tentang ponsel kepada anak-anak kita, sehingga nantinya bisa menggunakan HP akan lebih baik lagi dan disiplin," ujar Kepala Dinas Pendidikan Ciamis, Asep Saeful Rahmat, kemarin.

Asep menuturkan, selain kepada guru, Ia juga menyarankan kepada orang tua siswa agar membatasi penggunaan ponsel pada anak-anaknya saat berada di rumah.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini Minggu 7 Agustus 2022: Ada Live Liga Inggris West Ham vs Man City, Film Yowis Ben 2

"Kalau kebutuhannya untuk belajar gunakan dengan benar jangan sampai sambil tiduran atau sambil di charger, supaya kejadian tersebut tidak terulang lagi," tuturnya.

Asep menjelaskan, kondisi saat ini memang ponsel itu diperlukan juga dalam kegiatan pembelajaran, karena melalui ponsel ini bisa dijadikan media belajar.

"Sekarang itu anak-anak kita sudah memiliki akun ID, mereka dapat belajar dari gadgetnya jadi melalui akun ID mereka bisa membuka pelajaran-pelajaran yang ada di dalam ponsel," jelasnya.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Hari Ini Minggu 7 Agustus 2022: Ada Doraemon Spesial, Film The Tarix Jabrix 3, Ikatan Cinta

Namun demikian, penggunaan ponsel tentunya jangan terus menerus sehingga tidak hanya untuk belajar tapi lebih banyak digunakan yang lain-lain.

"Mudah-mudahan anak-anak kita semua tidak menjadi keranjingan gadget, karena keranjingan game dan lain sebagainya. Tapi mereka bisa menggunakan gadget sesuai kebutuhannya," pungkasnya.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x