Liverpool Menang 1- 0 Lewat Gol Bunuh Diri, Atalanta Libas Midtjylland 4-0

- 22 Oktober 2020, 07:24 WIB
Logo Liga Champions
Logo Liga Champions /Google/

Literasi News - Kemenangan Liverpool atas Ajax Amsterdam dalam laga pembuka Group D Liga Champions diraih dengan susah payah. Pasukan asuhan Juergen Klopp menang tipis 1-0, itu pun didapat dari gol bunuh diri tim lawannya.

Pertandingan pertama Grup D Liga Champions 2020 Ajax vs Liverpool berlangsung di Johan Cruijff Arena, Kamis 22 Oktober 2020 dini hari WIB. Dalam laga tersebut bek Ajax, Nicolas Tagliafico mencetak gol bunuh diri di menit ke-34. Liverpool unggul 1-0.

Dari statistik Liverpool lebih mendominasi permainan dengan enam kali tembakan dan 56 persen penguasaan bola. Sementara itu, Ajax mencatatkan empat percobaan, dan tiga di antaranya tepat sasaran.

Baca Juga: Leuwi Kanjeng Daleum, Surga Tersembunyi yang Indah dan Eksotik di Cibalong, Garut

Di babak kedua, meski kedua tim mendapat peluang, tetapi tak ada yang membuahkan gol. Hingga babak kedua berakhir, skor tak mengalami perubahan. Laga dimenangkan Liverpool 1-0.

Sementara pada pertandingan lainnya Midtjyland melawan Atalanta. Dalam laga tersebut Atalanta tampil dominan hingga akhirnya menang telak atas tuan rumah 4-0.

Empat gol Atalanta masing masing dicetak, D. Zapata pada menit ke 26. Kemudian selang 10 menit, Atalanta menambah keunggulan melalui A. Gomez menit 36, dan gol ketiga dicetak L. Muriel menit 42. Kemenangan Atalanta ditutup gol A. Miranchuk pada menit 88.

Baca Juga: Rumah Sakit Dituding Covidkan Pasien, Menteri Terawan Akhirnya Angkat Bicara

Klasemen Liga Champions Grup D
Klasemen Liga Champions Grup D
Dengan hasil pertandingan tersebut, Atalanta memuncaki klasmen sementara dengan tiga poin. Diikuti Liverpool, walaupun poinnya sama tetapi kalah selisih gol. Posisi ke tiga Ajax dan juru kunci Midtjyland.***

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x