Real Madrid Takluk 2-3 dari Shakhtar Donetsk, Inter Milan vs Borussia Moenchengladbach Imbang

- 22 Oktober 2020, 06:04 WIB
Klasemen Grup B Liga Champions
Klasemen Grup B Liga Champions /

Literasi News - Laga pembuka Real Madrid di Liga Champions.2020/2021 menelan kekalahan. Los Blancos takluk dari Shakhtar Donetsk 2-3, setelah kebobolan 0-3 dibabak pertama.

Madrid menjamu Shakhtar di Stadion Alfredo Di Stefano dalam pertandingan Grup B yang berakhir Kamis 22 Oktober 2020 dinihari WIB. Di babak pertama tuan rumah gagal mengimbangi permainan Shakhtar, sehingga kebobolan tiga gol.

Gol Tete menit 29 membuka keunggulan Shakhtar, disusul gol bunuh diri Raphael Varane menit 33. Shakhtar memperbesar keunggulannya melalui gol Manor Salomon menit 42.

Baca Juga: Rumah Sakit Dituding Covidkan Pasien, Menteri Terawan Akhirnya Angkat Bicara

Permainan tim tuan rumah membaik pada babak kedua. Madrid bermain lebih agresif dan mampu memperkecil ketinggalannya dengan membuat dua gol. Dua balasan Madrid dibuat Luka Modric menit 54 dan Vinicius Junior menit 59.

Kedua tim saling menggempur. Gawang Real sempat kemasukan lagi melalui Tete memanfaatkan peluang yang dimilikinya. Namun posisi Tete telah terlebih dahulu berada dalam posisi offside.

Demikian juga dengan Madrid mencetak gol menjelang pertandingan usai menit 92, tetapi dinyatakan tidak sah setelah dilakukan peninjauan VAR, posisi Vinicius offside. Madrid akhirnya takluk 2-3.

Baca Juga: Bangkit Pulihkan Negeri untuk Indonesia Maju

Sementara itu, di Giuseppe Meazza, Kamis dini hari WIB, Inter Milan menjamu Borussia Moenchengladbach. Dua Gol Romelu Lukaku di menit akhir menyelamatkan Inter dari kekalahan, pertandingan berakhir imbang 2-2.

Inter unggul lebih dulu 1-0 di babak kedua, melalui Romelu Lukaku yang mencetak gol di menit ke-49. Gladbach mampu membalikkan keadaan dengan menyarangkan dua gol ke gawang inter melalui penalti yang dieksekusi Ramy Bensebaini menit ke-63.dan Jonas Hoffmann menit 84.

Halaman:

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x