Shin Tae-yong :  Timnas U-19 Masih Miliki Kekurangan

- 18 September 2020, 09:49 WIB
Pelatih timnas Shin Tae-yong tengah memberikan arahan kepada para pemain U-19.
Pelatih timnas Shin Tae-yong tengah memberikan arahan kepada para pemain U-19. /Foto: Dok.PSSI/
Literasi News JAKARTA - Kemenangan yang ditorehkan Timnas Indonesia U-19 ketika berhadapan dengan timnas Qatar U-19 tidak langsung membuat Shin Tae-yong puas. Pelatih asal Korea Selatan yang mengawaki timnas Indonesia U-19 mengatakan timnya masih memiliki kekurangan.
 
Ia pun berjanji akan memoles dan memperbaiki kekurangan timnya. "Kekurangannya seperti penjagaan pemain lawan. Kemudian posisi bagaimana bertahan dan lain-lain. Ini yang harus kami poles untuk diperbaiki," katanya seperti disampaikan melalui laman resmi PSSI (pssi.org).
 
Namun demikian Shin mengungkapkan terima kasih kepada para pemain yang sanggup meraih kemenangan pada pertandingan tersebut. Ia menyebut permainan David Maulana dan kawan-kawan terus meningkat di setiap pertandingannya.
 
 
"Senang kami mampu mengalahkan Qatar meski kami tertinggal terlebih dahulu. Para pemain bekerja keras dan pantang menyerah selama pertandingan," katanya.
 
Sebelumnya Garuda Muda telah melakoni tiga kali laga uji coba, dua di antaranya menelan kekahalahan telak dan satu laga lagi berakhir imbang. Saat melawan Bulgaria, timnas kalah 0-3. Kemudian berhadapan dengan Kroasia tunduk dengan skor 1-7. Sedangkan melawan Arab Saudi bermain imbang 3-3. 
 
Sedangkan pada laga uji coba selanjutnya, Indonesia masih akan melawan Qatar, Minggu (20/9/2020). Setelah itu melawan Bosnia Herzegovina (25/9/2020) serta Klub Dinamo Zagreb (28/9/2020).***
 

Editor: Hasbi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x