Ini Hasil Pertandingan Bundesliga dan Jadwal Siaran Langsung di Net TV serta Mola TV

6 Desember 2020, 18:01 WIB
Pertandingan Bundesliga /

Literasi News - Duel sengit Laga bigmatch Bayern Munich vs RB Leipzig berlangsung di Allianz Arena, Minggu 6 Desember 2020 dini hari WIB berakhir imbang. Kedua tim harus puas berbagi poin, setelah laga tuntas dengan skor imbang 3-3.

Hasil pertandingan tersebut tak mengubah posisi kedua tim di klasemen. Bayern tetap berada di puncak klasemen dengan 23 poin dan Leipzig di urutan kedua dengan 21 poin.

Sementara Pertandingan Eintracht Frankfurt vs Borussia Dortmund berlangsung di Deutsche Bank Park, Sabtu malam WIB. Dortmund harus puas pulang dengan satu poin dari markas Eintracht Frankfurt setelah menuntaskan laga dengan skor 1-1.

Baca Juga: Bawaslu Cianjur Tingkatkan Patroli Siber Selama Masa Tenang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati

Hasil imbang ini membuat Dortmund gagal menempel Bayern Munich di puncak klasemen. Dortmund menempati posisi ketiga dengan 19 poin. Sedangkan Frankfurt duduk di posisi kedelapan dengan 13 poin.

Berikut hasil pertandingan dan jadwal siaran langsung bundesliga Jerman pekan ini :

Sabtu, 05 Desember 2020
02:30 - Hertha vs Union berlin Mola TV (3-1)
Gol Hertha dicetak oleh P. Pekarík menit 51 dan K. Piatek 74, 77. Sedangkan Union Berlin oleh T. Awoniyi 20

21:30 - Freiburg vs M’gladbach Mola TV (2-2)
SC Freiburg oleh P. Lienhart 32 dan V. Grifo 49 (P). Sedangkan Mönchengladbach oleh B. Embolo 23' dan A. Pléa 50.

Baca Juga: Pemerintah dan DPRD Jabar Jamin Cianjur Selatan Bakal Jadi Calon Daerah Otonomi Baru

21:30 - Frankfurt vs Dortmund Mola TV (1-1)
Eintracht Frankfurt oleh D. Kamada 9. Sedangkan Dortmund G. Reyna 56

21:30 - FC Koln vs Wolfsburg Mola TV (2-2)
FC Köln J. Thielmann 18 dan O. Duda 43. Sedangkan Wolfsburg M. Arnold 29 dan W. Weghorst 47.

21:30 - Bielefeld vs Mainz Mola TV (2-1)
Arminia olej M. Prietl 21 dan R. Doan 31. Sedangkan Mainz dicetak K. Stöger 82

Minggu, 06 Desember 2020
00:30 - Bayern Munchen vs RB Leipzig NET TV (3-3)
Bayern oleh J. Musiala 30 dan T. Müller 34, 75. Sedangkan RB Leipzig oleh C. Nkunku 19, J. Kluivert 36, dan E. Forsberg 48.

Baca Juga: KAI Pastikan Kesiapan Angkutan Natal dan Tahun Baru 2021, Antisipasi 355 Titik Rawan

Sementara tiga pertandingan lagi yang akan dimainkan yaitu :
Minggu, 06 Desember 2020
21:30 - Bremen vs Stuttgart Mola TV

Senin, 07 Desember 2020
00:00 - Schalke vs Leverkusen (Live NET TV)

Selasa, 08 Desember 2020
02:30 - Hoffenheim vs Augsburg Mola TV

Jadwal pertandingan maupin siaran langsung Bundesliga sewaktu-waktu dapat berubah.***

Editor: Hasbi

Tags

Terkini

Terpopuler