Daftar Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, KKN di Desa Penari Urutan Teratas

- 15 Mei 2022, 17:25 WIB
Daftar Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, KKN di Desa Penari Urutan Teratas.
Daftar Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, KKN di Desa Penari Urutan Teratas. /instagram @mdpictures_official/

Film Suzzanna: Bernapas dalam Kubur berhasil mengumpulkan sebanyak 3.346.185 penonton di bioskop.

Baca Juga: Starting MotoGP Prancis 2022: Bagnaia Raih Pole Position, Marquez posisi 10

4. Danur: I Can See Ghosts (2017)

Film ini diangkat dari buku karya Risa Saraswati, Gerbang Dialog Danur yang ditulis berdasarkan pengalamannya sendiri sebagai seorang gadis indigo.

Berkisah tentang pertemuan seorang gadis indigo bernama Risa Saraswati dengan sahabat-sahabat hantunya.

Sejak kecil Risa merasa kesepian, ayahnya bekerja di luar negeri dan hanya berkunjung setiap enam bulan sekali, sementara ibunya, Elly, sibuk bekerja sebagai seorang guru.

Film Danur: I Can See Ghosts berhasil mengumpulkan sebanyak 2.736.391 penonton di bioskop.

5. Danur 2: Maddah (2018)

Film ini merupakan sekuel dari film sebelumnya, Danur: I Can See Ghosts, diangkat dari buku karya Risa Saraswati, Maddah.

Setahun setelah kejadian di film pertama, Risa, seorang gadis indigo, tinggal bersama adiknya, Riri, dan tiga teman hantunya: Peter, William, dan Janshen, di Bandung.

Halaman:

Editor: Abdul Rokib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x